Bursa Transfer

Sudah Dapat Lukaku, Inter Milan Kini Selangkah Lagi Rekrut Bintang Manchester United

Kamis, 7 November 2019 21:59 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Gareth Copley/Getty Images
Dewi fortuna tampaknya menghampiri raksasa Serie A, Inter Milan. Mampu gaet Romelu Lukaku, mereka tinggal selangkah lagi dapat bintang Manchester United, Nemanja Matic. Copyright: © Gareth Copley/Getty Images
Dewi fortuna tampaknya menghampiri raksasa Serie A, Inter Milan. Mampu gaet Romelu Lukaku, mereka tinggal selangkah lagi dapat bintang Manchester United, Nemanja Matic.

INDOSPORT.COM - Dewi fortuna tampaknya kini telah menghampiri raksasa Serie A Italia, Inter Milan. Bagaimana tidak, setelah mampu menggaet Romelu Lukaku mereka kini tinggal selangkah lagi dapat bintang lain dari Manchester United, yaitu Nemanja Matic.

Gelandang veteran Setan Merah, Nemanja Matic, dikabarkan tengah memberikan isyarat untuk melelang di bursa transfer Januari 2020 mendatang. Dilansir laman berita Calciomercato, pemain berusia 31 tahun itu sudah angkat tangan dengan kariernya di Old Trafford.

Matic terbilang sulit bersaing dengan banyak pemain lain untuk dapat masuk ke starting XI pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Mendapati kareirnya terancam mandek, dirinya pun memilih keputusan untuk dijual.

Mengetahui salah satu pemain idaman berpeluang akan dijual, Inter Milan pun dipastikan bakal langsung melakukan gebrakan di bursa transfer dengan meminang Matic. Terutama, hasrat sang pemain yang ingin menjaga karir sepak bolanya.

Memiliki mantan rekan semasa di Manchester United, yakni Lukaku, bisa menjadi nilai tambah Inter Milan untuk meyakinkan Matic. Terlebih lagi, performa Nerazzurri gemilang sepanjang musim ini jika dibandingkan dengan Setan Merah.

Terlepas dari itu, Matic merupakan pemain yang yang telah mengabdi bersama Manchester United selama dua musim. Didatangkan dari Chelsea dengan mahar 44,70 juta euro (Rp693 miliar) tahun 2017, pemain Timnas Serbia ini terbilang menjadi gelandang yang memiliki keunggulan dalam bertahan dan menyerang.

Selama bermain bersama The Blues, dirinya pun mencatatkan performa hebat melakukan tekel dengan rasio sukses 75 persen dalam 123 penampilan di Liga Inggris melebihi N'Golo Kante, Ander Herrera, Fernandinho dan Jordan Henderson pada masanya.

Sayang, performa Nemanja Matic terbilang meredup ketika bermain bersama Manchester United. Bagaimana tidak, selama dua musim, dirinya hanya mampu menyumbang tiga gol dan tiga assists dalam 92 penampilannya. Tak heran, kurangnya waktu tampil membuat sang bintang bakal berpaling ke Inter Milan.