Bola Internasional

Cetak Gol, Striker Persib Tak Bisa Selamatkan Timnas Chad dari Kekalahan

Kamis, 14 November 2019 10:29 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Lanjar Wiratri
© Arif Rahman/INDOSPORT
Satu gol Ezechiel N'Douassel tak cukup bagi Chad untuk memenangkan laga melawan Namibia di grup A Kualifikasi Piala Afrika 2021, Rabu (13/11/19). Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Satu gol Ezechiel N'Douassel tak cukup bagi Chad untuk memenangkan laga melawan Namibia di grup A Kualifikasi Piala Afrika 2021, Rabu (13/11/19).

INDOSPORT.COM – Ezechiel N’Douassel mencetak satu gol untuk Timnas Chad dalam laga pertama grup A Kualifikasi Piala Afrika 2021 melawan Namibia, Rabu (13/11/19). Namun, gol semata wayang striker Persib Bandung itu tak bisa menyelamatkan timnya dari kekalahan 1-2.

Chad tertinggal pada menit ke-66 lewat gol bunuh diri penjaga gawang Mathieu Adoassou. Nama terakhir bermaksud menghalau tembakan jarak dekat pemain Namibia. Namun, bola masuk gawang usai membentur tiang dan memantul ke punggungnya.

Dua menit berselang, Ezechiel N’Douassel menunjukkan tajinya. Ia mencetak gol berkat umpan sepak pojok dari sisi kanan. Meski dibayangi tiga pemain sekaligus, kapten Timnas Chad ini berhasil memenangi duel udara dan menyundul bola ke tiang jauh.

Namun, petaka bagi Chad datang pada menit ke-76. Bek Namibia, Chris Katjiukua, berhasil membawa Namibia kembali unggul  usai memanfaatkan kemelut di depan gawang. Hingga peluit panjang dibunyikan, Chad tak mampu menyamakan kedudukan.

Kekalahan ini membuat Chad gagal memenuhi targetnya. Sehari sebelumnya, Ezechiel menyatakan bahwa timnya akan berusaha mencuri poin di laga ini. Meski begitu, ini baru laga pertama dan Les Sao masih punya kesempatan.

Dalam laga Kualifikasi Piala Afrika 2021 selanjutnya, Chad akan kembali ke markasnya dan menjamu Mali, Minggu (17/11/19). Ezechiel N’Douassel diperkirakan akan kembali tampil dan memimpin rekan-rekannya.