Liga Indonesia

Detik-detik Wasit Tangkap Ryuji Utomo Handsball dan Beri Penalti untuk Arema FC, Persija Dirugikan?

Minggu, 24 November 2019 16:30 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT. COM - Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, tertangkap wasit melakukan pelanggaran handball di kotak terlarang, yang sekaligus membuat Arema FC mendapatkan hadiah penalti, di laga Liga 1 2019, Sabtu (23/11/19) kemarin.

Arema FC dan Persija Jakarta baru saja bertemu dalam laga lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-28. Keduanya saling beradu di markas Arema FC, Stadion Kanjuruhan.

Hasil pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta diakhiri dengan skor imbang 1-1. Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat Marko Simic (76'), baru kemudian Arema FC membalas melalui aksi Makan Konate (87').

Khusus untuk gol penyama kedudukan Arema FC, prosesnya didahului oleh sebuah keputusan kontroversial wasit. Sang pengadil lapangan tiba-tiba menunjuk titik putih setelah menangkap bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo melakukan handball di kotak terlarang.

Pasca laga, pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares, merasa kesal dengan keputusan wasit yang memberikan penalti untuk Arema FC. Edson bahkan sampai melontarkan sindiran keras kepada pihak Arema FC dan juga wasit yang memimpin pertandingan.

"Saya pikir hasil tidak sepenuhnya jujur buat Persija. Semua pemain Persija menunjukkan permainan terbaik. Saya kecewa dengan perangkat wasit kita melawan bukan 11 pemain tapi 12 pemain," keluh Edson.

"Persija seharusnya tidak dihukum penalti tapi ini kita diberikan penalti," jelas eks arsitek Timnas Vietnam itu.

Apakah ungkapan Edson yang menyebut Persija Jakarta dirugikan wasit benar adanya? Demi menerka jawabannya, mari lihat video rekaman ulang detik-detik wasit ketika menangkap Ryuji Utomo melakukan handball.

Pantulan bola memang bergerak menuju arah tangan Ryuji Utomo yang sedang berdiri di kotak penalti. Ryuji Utomo juga nampak menggerakan tangan yang diyakini sebagai upayanya untuk menghindari bola.

Mungkin dalam pandangan wasit yang memimpin laga, bola benar-benar terlihat mengenai tangan Ryuji Utomo. Namun kalau dicerna kembali melalui video tayangan ulang, Ryuji nampak berhasil menghindarkan tangannya dari laju bola.

Pantulan bola lantas mengenai bagian pinggang Ryuji. Namun wasit tetap meniupkan peluitnya, memberikan hadiah penalti yang berujung gol penyama kedudukan Arema FC.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 🔴 Persija Vids (@persija.vids) on

Begitulah kurang lebih gambaran detik-detik saat wasit tangkap Ryuji lakukan handball dan beri hadiah penalti kepada Arema FC. Kalau menurut Anda bagaimana, Persija Jakarta dirugikan?