Liga Inggris

Kedatangan Odion Ighalo Bisa Bikin Untung 2 Striker Manchester United

Minggu, 2 Februari 2020 11:24 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Getty Images
Pemain Nigeria, Odion Ighalo, yang kini membela klub Liga Inggris, Manchester United. Copyright: © Getty Images
Pemain Nigeria, Odion Ighalo, yang kini membela klub Liga Inggris, Manchester United.

INDOSPORT.COM - Manchester United meminjam Odion Ighalo dari raksasa Liga China, Shanghai Shenhua, demi mengarungi sisa Liga Inggris 2019-2020. Siapa sangka langkah ini membawa keuntungan bagi dua striker lainnya.

Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih Manchester United mengungkapkan, kedatangan Ighalo nantinya bisa memberikan kesempatan istirahat bagi Anthony Martial dan Mason Greenwood di tengah absennya sosok Marcus Rashford.

"Odion Ighalo dalam perjalanan ke sini, kita lihat saja betapa hebatnya dia sebagai mesin pencetak gol utama. Dia adalah striker berbeda yang memiliki keunggulan dalam hal fisik sehingga bisa membuat kami mengistirahatkan Greenwood dan Martial," ujar Solskjaer, dilansir Manchester Evening News.

"Kami sedang berusaha menjalani berbagai pertandingan dari berbagai kompetisi berbeda, dan suatu hal penting menggunakan tipe striker berbeda. Rashford masih menjalani masa rehat, begitu dia kembali tim akan tampil berbeda," tutupnya.

Martial telah mencetak delapan gol, tidak jauh berbeda dengan Greenwood yang telah menyumbang 10 gol sepanjang musim Liga Inggris kali ini. Sayang meski sama-sama menorehkan jumlah gol banyak tidak menjamin keduanya kerap sukses menjadi aktor kemenangan Manchester United.

Sejak absennya Rashford, keduanya tetap gagal membuat lini depan Manchester United terlihat sangar. Tak ayal Solskjaer memutuskan mendatangkan Ighalo yang diharapkan bisa menjadi sosok pengganti ideal Rashford sekaligus penyelamat tim di lini serang.

Pendapat Solskjaer sendiri nampak cukup beralasan, lantaran Odion Ighalo memiliki keunggulan dalam hal finishing sehingga kerap sukses mencetak gol ketika bermain. Salah satu prestasi yang paling membanggakannya ialah berhasil menyabet predikat top skor Piala Afrika 2019 bersama Timnas Nigeria.

Tak ayal pemaing berusia 30 tahun itu digadang-gadang bakal memberi keuntungan berlipat bagi Manchester United usai dipinjam dari Shanghai Shenhua selama setengah musim. Ighalo sendiri kabarnya siap membela Setan Merah di pertandingan Liga Inggris kontra Chelsea 18 Februari nanti.