Bola Internasional

Menakar Peluang Trio Eropa Egy, Witan, dan Jack Brown Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Minggu, 23 Februari 2020 16:10 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Trio bakat muda, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, serta Jack Brown, rasanya memiliki peluang tersendiri untuk dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Trio bakat muda, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, serta Jack Brown, rasanya memiliki peluang tersendiri untuk dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia.

INDOSPORT. COM - Trio bakat muda yang berkarier di Eropa, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, serta Jack Brown, rasanya memiliki peluang tersendiri untuk dipanggil Shin Tae-yong masuk ke skuat Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia, belakangan sedang gencar mempersiapkan kekuatan anak asuhnya. Memanggil 34 nama pemain, Shin Tae-yong menggelar pemusatan latihan intensif di Jakarta.

Menu latihan yang tampak dominan dari TC kali ini adalah sektor fisik. Shin Tae-yong berulang kali mencoba meningkatkan kemampuan daya tahan fisik para pemain Timnas Indonesia, lewat latihan yang ekstra keras dan disiplin.

Selain soal fisik, Shin Tae-yong juga sempat melakukan laga uji coba kontra Persita Tangerang. Sayangnya, hasil yang didapat kurang memuaskan, sebab Timnas Indonesia malah kalah telak 1-4.

Pemusatan latihan sendiri kabarnya akan berakhir hari Minggu (23/02/20) ini. Shin Tae-yong bakal kembali mengumpulkan para pemain Timnas Indonesia jelang laga kualifikasi Piala Dunia, 26 Maret mendatang.

Kekurangan jelas masih banyak yang perlu dibenahi oleh Shin Tae-yong. Namun jika Shin Tae-yong ingin menjajal pemain lagi demi menemukan komposisi terbaik, mungkin dirinya bisa memanggil nama trio bakat muda Indonesia di Eropa, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Jack Brown.

Harus diakui, untuk saat ini level sepak bola Eropa masih jauh di atas Indonesia. Egy, Witan, dan Jack Brown pun rasanya cukup beruntung bisa mendapatkan kesempatan bermain hingga ke Benua Biru.

Egy Maulana Vikri

© Getty Images
Ilustrasi Egy Maulana Vikri resmi ke Lechia Gdansk. Copyright: Getty ImagesIlustrasi Egy Maulana Vikri resmi ke Lechia Gdansk.

Egy Maulana Vikri sejak tahun 2018 sudah mampu menembus sepak bola level Eropa. Ia bergabung dengan klub kasta tertinggi Liga Polandia, Lechia Gdansk.

Prestasi juga sudah mampu ditorehkan Egy bersama klubnya itu. Total ada dua gelar yang telah berhasil dibawa pulang, yakni Piala Polandia dan Piala Super Polandia.

Lewat segala catatan mentereng itu, Egy mungkin bisa menarik hati Shin Tae-yong. Kemampuan Egy menyisir sisi sayap kanan yang ditempa sepak bola Eropa, bukan mustahil diandalkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.

Namun, ada satu catatan yang mungkin membuat Egy sulit menembus Timnas Indonesia. Egy belakangan jarang mendapatkan menit bermain bersama tim senior.

Total sepanjang musim 2019/20, Egy baru mencatatkan dua penampilan saja. Peran Egy malah lebih banyak dihabiskan bersama tim junior Lechia Gdansk.

Meski demikian, Egy masih dimainkan di tim kedua Lechia Gdansk, Lechia II. Apalagi pada 15 Februari lalu, Egy berhasil mencetak satu gol dan sukses membawa Lechia II menang 2-0 atas Baltyk Gdynia.

Witan Sulaeman

© INDOSPORT
Pemain baru klub Liga Serbia FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman. Copyright: INDOSPORTPemain baru klub Liga Serbia FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman.

Witan Sulaeman belum lama ini berhasil menyusul Egy Maulana Vikri menembus level sepak Eropa. Bedanya, Witan lebih memilih bermain untuk klub Liga Serbia, Radnik Surdulica.

Sayangnya, sejak bergabung, Witan belum jua mendapatkan menit bermain. Witan harus lebih bersabar dan bekerja keras lagi, supaya bisa dipercaya oleh pelatih Radnik Surdulica.

Mengingat Witan yang belum terlalu bisa meraih porsi bermain, mungkin dirinya akan cukup sulit dipanggil Timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong. Apalagi di posisi winger seperti Witan, Timnas Indonesia punya banyak plihan, ada Egy bahkan, ada pula Febri Hariyadi, Riko Simanjuntak, dan Irfan Jaya.

Maka dari itu, Witan harus terus bekerja keras demi menggapai segala tujuan karier sepak bolanya. Main reguler di klub Eropa dan dipanggil Timnas Indonesia, mungkin jadi target yang harus dikejar Witan segera.


Jack Brown

© instagram.com/jack9brown
Gelandang Muda Indonesia, Jack Brown bersama tim Lincoln FC Copyright: instagram.com/jack9brownGelandang Muda Indonesia, Jack Brown bersama tim Lincoln FC

Jack Brown memang sempat mendapati kegagalan saat Timnas Indonesia dilatih Shin Tae-yong. Pada pertengahan Januari lalu misalnya, Jack Brown yang dipanggil seleksi Timnas Indonesia U-19 racikan Shin Tae-yong, tidak terpilih dan gagal lolos ke tahap selanjutnya.

Padahal Jack Brown merupakan pemain Indonesia yang merumput di Inggris. Jack Brown menjalani karier bersama klub kasta bawah Liga Inggris, Lincoln City.

Namun Jack Brown tak begitu saja menyerah dengan kegagalan. Bahkan kegagalan di Timnas Indonesia, seakan membuatnya lebih bersemangat dan mendapat perkembangan karier di Lincoln City.

Misalnya dalam laga Liga Inggris U-18 North East di Grup A pada Sabtu (25/01/20) lalu, Jack Brown sukses membawa Lincoln City FC menang telak 6-2 atas Schunthorpe United. Pada pertandingan tersebut, Jack Brown tersebut berhasil mencetak dua gol serta 2 assist.

Bahkan kabar teranyar, Jack Brown sudah mulai promosi ke klub senior Lincoln City. Jack Brown berkesempatan tampil bersama tim senior Lincoln FC dalam sebuah pertandingan persahabatan pada Selasa (18/02/20) pekan lalu.

Menghadapi Sheffield United FC yang merupakan peserta Liga Primer Inggris, Jack Brown merumput selama 30 menit dan sempat berjibaku dengan beberapa pemain top Liga Inggris seperti Phil Jagielka, John Fleck, hingga Jack Rodwell.

Melihat perkembangan yang terus diperlihatkan Jack Brown, rasanya peluang dirinya untuk dipanggil Shin Tae-yong masuk Timnas Indonesia akan terbuka kembali. Jack Brown seperti tak kenal menyerah, hingga kini terus menanjak pengalamannya, dan mungkin dilirik Shin Tae-yong.