Liga Indonesia

Di Ambang Pensiun, Tinus Pae Sebut Calon Pengganti di Persipura

Sabtu, 25 April 2020 16:01 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Sudjarwo/INDOSPORT
Pemain Persipura Jayapura, Yustinus Pae. Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Pemain Persipura Jayapura, Yustinus Pae.

INDOSPORT.COM - Pemain senior Persipura Jayapura, Yustinus Pae membeberkan calon pengganti yang pantas melanjutkan tugasnya sebagai bek kanan, jika ia memutuskan untuk pensiun.

Tipa, sapaan akrab pemain kelahiran Jayapura ini mengungkapkan, jika dirinya sebenarnya menginginkan bek kanan Madura United, Marckho Merauje sebagai penggantinya jika nanti ia pensiun.

"Saya sebenarnya ingin Marckho menggantikan saya di Persipura. Tapi dia sudah pindah ke Madura United. Dia pemain yang siap pakai dan punya jam terbang," ujar Tipa, Sabtu (25/4/20).

Pun begitu, eks pemain timnas Indonesia ini juga tak meragukan kualitas para juniornya di Persipura saat ini.

Hanya saja, Tipa menilai jika para juniornya masih harus lebih giat lagi dan tentu menjadi keputusan pelatih untuk memberikan mereka jam terbang.

"Kalau saya lihat mereka (junior) sudah bisa menggantikan saya, tapi mereka harus lebih kerja keras lagi dan butuh jam terbang untuk bermain," pungkasnya.

Tinus Pae sendiri sudah di ambang pensiun, mengingat usianya yang sudah memasuki 36 tahun. Selama memperkuat Persipura sejak 2007, Tipa sudah mempersembahkan tiga gelar juara Liga Indonesia untuk Persipura.