Liga Italia

Bintangnya Diisukan Bakal ke AC Milan, PSG Incar Gantinya di Inter

Rabu, 3 Juni 2020 08:50 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Isman Fadil
© Moshlab
Paris Saint-Germain dikabarkan sedang mengincar pemain Inter Milan ini lantaran bintang mereka berpotensi pindah ke raksasa Serie A Liga Italia, AC Milan. Copyright: © Moshlab
Paris Saint-Germain dikabarkan sedang mengincar pemain Inter Milan ini lantaran bintang mereka berpotensi pindah ke raksasa Serie A Liga Italia, AC Milan.

INDOSPORT.COM - Paris Saint-Germain dikabarkan sedang mengincar pemain Inter Milan ini lantaran bintang mereka berpotensi pindah ke raksasa sepak bola Serie A Italia, AC Milan.

Sejak beberapa bulan yang lalu, pemain Paris Saint-Germain yang bernama Thiago Silva memang sudah dirumorkan bakal kembali ke AC Milan. Hal itu dikarenakan kontraknya bersama PSG akan habis di tahun ini.

Silva sendiri memang merupakan mantan bek Milan. Sehingga, tidak heran bila ia diisukan bakal pulang ke San Siro. Apalagi, klub yang berjuluk Rossoneri itu saat ini juga sedang membutuhkan pemain berkelas demi bisa lebih kompetitif di Serie A Liga Italia.

Dengan situasi ini, PSG atau Les Parisiens tentu harus segera mencari pemain baru untuk menggantikan Silva di bursa transfer musim panas 2020. Sehingga, melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Inter, mereka mengincar bek Inter Milan.

Sasaran itu bernama Milan Skriniar, yang memang juga cukup santer dirumorkan bakal hengkang dari Giuseppe Meazza. Hal ini tak lepas dari desakan beberapa klub besar Eropa yang sangat meminatinya, seperti Real Madrid dan Manchester City.

Meski demikian, Inter Milan sendiri belum memberikan respons mereka. Namun, Inter atau Nerazzurri selama ini selalu berusaha menolak penawaran dari klub lain atas Skriniar. Sehingga, mungkin kali ini mereka juga akan mengambil keputusan yang sama.

Milan Skriniar sendiri telah memperkuat Inter Milan sejak 2017 yang lalu. Bersama klub sepak bola Serie A Liga Italia tersebut di kancah domestik musim ini, ia sudah dimainkan 24 kali, melakukan delapan kali clean sheets, dan memiliki tingkat kesuksesan duel 45% per laga.