Liga Inggris

Jelang Laga Kontra Man United, Mourinho: Adaptasi Kondisi Baru

Minggu, 14 Juni 2020 00:06 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Tottenham Hotspur FC/Tottenham Hotspur FC via Getty Images
Jelang laga kontra Manchester United, Jose Mourinho menyatakan jika kita sudah seharusnya beradaptasi dengan kondisi
Jelang laga kontra Manchester United, Jose Mourinho menyatakan jika kita sudah seharusnya beradaptasi dengan kondisi "new normal".

INDOSPORT.COM – Jelang laga kontra Manchester United yang akan berlangsung pada Sabtu (20/06/2020), Jose Mourinho menyatakan jika kita sudah seharusnya beradaptasi dengan kondisi “new normal”.

Mourinho bakal menghadapi eks klubnya tersebut usai mereka takluk dari Norwich dengan skor 2-1 dalam laga persahabatan yang berlangsung tertutup hari Jumat (12/06/2020) malam waktu setempat.

Dilansir dari Mirror, kondisi “new normal” bagi para pelaku sepakbola yang dimaksud oleh Mourinho adalah kondisi di mana mereka harus terbiasa berlaga tanpa dukungan suporter yang memenuhi tribun seperti yang biasanya terjadi sebelum pandemi Covid-19 mengancam dunia.

Hal tersebut menjadi hal terpenting yang ditekankan oleh Mourinho untuk anak-anak asuhnya jelang laga kontra Man United yang akan berlangsung minggu depan.

Untuk bisa terbiasa berlaga tanpa dukungan puluhan ribu suporter, Mourinho sama seperti para pelatih klub Liga Inggris lainnya yang memilih untuk mengadakan laga persahabatan jelang kembalinya Liga Inggris.

Selain menjadi ajang pemanasan para pemain yang telah beberapa bulan tidak berlaga, laga persahabatan tersebut menjadi ajang para pemain untuk membiasakan diri mereka menghadapi kondisi “new normal” dalam dunia sepakbola.

“Kami butuh menit bermain, kami butuh membiasakan diri untuk bermain tanpa dukungan dari para suporter dan laga persahabatan adalah solusi paling baik yang saat ini bisa kami lakukan,” ujar Mourinho.

Harry Kane, Moussa Sissoko, Son Heung-Min, dan Steven Bergwijn telah diikutkan dalam laga kontra Norwich kemarin dan dikabarkan sudah pulih serta siap merumput dalam laga kontra Man United minggu depan.

Saat ini Tottenham Hotspur sementara berada di peringkat ke-8 klasemen Liga Inggris dengan raihan 41 poin. Terpaut 7 poin dari Chelsea di peringkat ke-4.

Jadwal Liga Inggris Tottenham melawan Man United akan menjadi salah satu laga terpenting mereka di penghujung musim 2019/20 ini. Pasalnya, mereka wajib meraih poin demi bisa mewujudkan ambisi mereka untuk tampil di kompetisi Eropa musim depan.