Liga Spanyol

Ronaldo Dianggap Tak Berarti, Presiden LaLiga Spanyol Lebih Takut Kehilangan Messi

Jumat, 19 Juni 2020 14:01 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Lanjar Wiratri
© Gonzalo Arroyo Moreno/Fotopress/Getty Images
Javier Tebas selaku presiden LaLiga Spanyol sepertinya menganggap Cristiano Ronaldo tak berarti setelah meninggalkan Real Madrid ke Juventus. Copyright: © Gonzalo Arroyo Moreno/Fotopress/Getty Images
Javier Tebas selaku presiden LaLiga Spanyol sepertinya menganggap Cristiano Ronaldo tak berarti setelah meninggalkan Real Madrid ke Juventus.

INDOSPORT.COM - Javier Tebas selaku presiden LaLiga Spanyol sepertinya menganggap Cristiano Ronaldo tak berarti setelah meninggalkan Real Madrid ke Juventus. Tebas justru merasa kehilangan Lionel Messi akan lebih berdampak ke LaLiga ketimbang saat Ronaldo pergi,

Semenjak datang dari Manchester United, sosok Ronaldo sangat fenomenal bagi Real Madrid karena masuk bagian alumni Los Galacticos terbaik. Sukses mencetak rekor top skor klub lewat 450 gol, bintang asal Portugal ini juga mampu mempersembahkan banyak trofi ke Santiago Bernabeu.

Dirinya lantas pindah setelah Juventus menggelontorkan dana hingga 117 juta euro (Rp1,8 triliun) ke Real Madrid. Kehilangan sosok striker tertangguh sepanjang masa buat Los Blancos merasa kehilangan, tapi Tebas punya anggapan berbeda yang menyebut kehilangan Ronaldo tak punya dampak di LaLiga Spanyol.

"Kepergian Ronaldo mungkin bisa saja memberikan rasa kecewa besar bagi Real Madrid, tapi ia tak terlalu memberi efek besar di LaLiga Spanyol. Kami nyatanya memang sudah siap kehilangan dia karena seorang bintang biasa," ucap Tebas dilansir Daily Mail.

Kasus berbeda justru diutarakan oleh Tebas ketika menyangkut Messi selaku ikon terbaik Barcelona. Baginya kehilangan La Pulga justru akan membuat LaLiga Spanyol tak terlalu menarik lagi seperti saat ini.

"Kasus Messi jauh berbeda karena dia adalah pemain terbaik yang pernah ada sepanjang sejarah sepak bola. Kami sangat beruntung berkat kehadiran dia di liga ini, dan saya pikir kepergian Lionel Messi akan berikan dampak sangat besar kelak," tambahnya lagi.

Setelah pergi ke Juventus, Ronaldo nampak mulai kehilangan pamor sebagai salah satu megabintang terbukti dengan dua kekalahan final secara beruntun dalam perebutan piala domestik. Berbeda dengan Real Madrid yang mulai bisa bangkit hingga meringsek ke peringkat dua klasemen sementara.

Los Merengues sukses menggantikan Ronaldo dengan kehadiran Karim Benzema dan Eden Hazard. Dijadwalkan akan lakoni pertandingan LaLiga Spanyol lawan Real Sociedad, Senin (22/06/20) depan, mereka optimistis bisa menang sekaligus menyalip Barcelona si juara bertahan.