Liga Indonesia

Pelatih Persib Ajak Semua Pihak Tetap Jalankan Protokol Kesehatan

Senin, 22 Juni 2020 19:38 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih tim Liga 1 2020 Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengajak semua pihak untuk menjalankan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus corona. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih tim Liga 1 2020 Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengajak semua pihak untuk menjalankan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus corona.

INDOSPORT.COM - Pelatih tim Liga 1 2020 Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengajak semua pihak untuk tetap menjalankan protokol kesehatan, untuk mencegah penyebaran virus corona atau covid-19.

Dikutip dari laman Persib, Robert Alberts, merasa heran melihat banyak orang yang mulai mengabaikan protokol kesehatan, seperti tidak menggunakan masker di tempat umum.

Padahal, penyebaran virus corona masih terjadi, sehingga dikhawatirkan jumlah kasus covid-19 semakin meningkat, jika masyarakat tidak menjalankan protokol kesehatan.

"Ada sesuatu yang membuat saya terkejut. Saya tak melihat orang-orang di sana (Bandung) memakai masker di area publik. Kebanyakan mereka tak menerapkan social distancing, dan kerap melakukan kontak fisik," kata Robert, Senin (22/06/2020).

"Jika kalian melihat jumlah kasus yang ada, hal ini masih terus bertambah dan sebagian orang mulai meninggalkan aturan lockdown. Seperti di Jakarta, orang-orang mulai ke luar, ke jalan (area publik) yang tentu saja ada kemungkinan terjadinya penyebaran (virus) lagi," ungkapnya.

Robert Alberts menambahkan, tim Persib sendiri akan menerapkan protokol kesehatan, baik di dalam kehidupan sehari-hari maupun saat menjalankan aktivitas di lapangan.

Selain itu, Persib akan langsung melakukan tindakan jika ada pemain yang mengalami gejala terpapar virus corona, seperti yang sebelumnya terjadi pada striker asal Brasil, Wander Luiz.

"Kita harus memakai masker saat berada di luar rumah, bahkan ketika sedang melakukan latihan . Apabila salah satu dari kita terinfeksi, seperti yang menimpa (Wander) Luiz, seluruh orang di tim ini harus melakukan karantina lagi, dan kita tak bisa memulai latihan lagi," ucapnya.

"Jadi tetap gunakan pelindung kalian. Saya tak mau semua pemain dan staf melakukan hal seolah-olah virus sudah hilang. Virus masih tersebar di luar sana."

"Saat diperbolehkan melakukan latihan lagi, saya ingin semua sadar bahwa kita harus mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan," tegasnya.

Saat ini, Persib masih meliburkan aktivitas latihannya, karena masih menunggu jadwal kick off kompetisi Liga 1 2020 yang akan dilanjutkan kembali pada September atau Oktober mendatang.

Sebagai informasi, kompetisi Liga 1 2020 yang diikuti Persib sebelumnya sudah memasuki pekan ketiga, hanya saja PSSI mengambil keputusan untuk menghentikan sementara, guna mencegah penyebaran virus corona.