Liga Italia

Inter Milan Rebut Posisi Atalanta, Antonio Conte Telan Ludah Sendiri

Minggu, 26 Juli 2020 10:07 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© sempreinter.com
Antonio Conte, pelatih Inter Milan. Copyright: © sempreinter.com
Antonio Conte, pelatih Inter Milan.

INDOSPORT.COM - Menang 3-0 atas Genoa, Inter Milan kini merebut posisi kedua klasemen sementara Liga Italia 2019/20 yang awalnya ditempati Atalanta.

Inter Milan berhasil meraih poin penuh saat bertamu ke markas Genoa dalam laga pekan ke-36 Serie A 2019-20, Minggu (26/7/2020) dini hari WIB. Nerazzurri menang dengan skor 3-0 di Luigi Ferraris.

Romelu Lukaku menjadi bintang dalam pertandingan melawan Genoa tersebut. Penyerang asal Belgia itu memborong dua gol.

Alexis Sanchez juga menampilkan performa yang mengesankan. Pemain asal Chile itu ikut menyumbang satu gol.

Berkat hasil ini, Inter berhasil naik ke peringkat kedua dengan koleksi 76 poin, hanya memiliki selisih empat angka dari Juventus. 

Menanggapi keberhasilan timnya, pelatih Inter Milan, Antonio Conte, menyebut bahwa tempat kedua bukanlah kenyatan yang buruk. 

"Saya tidak mengatakan tempat kedua adalah hal buruk bagi tim, mengingat terkadang tim menunjukkan inkonsistensi dalam bermain," tutur Conte, dilansir dari Football Italia

Hal ini bertolak belakang dengan ucapan Conte beberapa hari lalu. Pasca ditahan imbang Fiorentina di pekan ke-34 dan turun ke urutan tiga klasemen, sementara posisi kedua ditempati Atalanta, ia menyatakan posisi kedua hanya untuk para pecundang. 

"Posisi kedua sama sekali tak ada artinya buat saya. Itu cuma peringkat pertama di antara yang kalah. Beberapa merasa bangga, tapi itu tidak berlaku buat saya. Saya tak ingin pemain saya puas dengan hal itu," tutur Conte kepada Sky Sport Italia

Inter Milan selanjutnya akan berjumpa Napoli pada Rabu (29/7/20), kemudian Atalanta di pekan pamungkas Serie A.