Liga Italia

Prediksi Pertandingan Serie A Italia Atalanta vs Inter Milan: Adu Sengit Demi Runner-up

Jumat, 31 Juli 2020 19:21 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Grafis:Frmn/Indosport.com
Berikut prediksi pertandingan Atalanta vs Inter Milan di ajang Serie A Italia giornata ke-38, Minggu (2/8/2020) pukul 01.45 WIB di Atleti Azzuri d’Italia. Copyright: © Grafis:Frmn/Indosport.com
Berikut prediksi pertandingan Atalanta vs Inter Milan di ajang Serie A Italia giornata ke-38, Minggu (2/8/2020) pukul 01.45 WIB di Atleti Azzuri d’Italia.

INDOSPORT.COM – Berikut prediksi pertandingan Atalanta vs Inter Milan di ajang Serie A Italia giornata ke-38, Minggu (2/8/2020) pukul 01.45 WIB di Stadion Atleti Azzuri d’Italia.

Inter Milan yang berambisi untuk mengakhiri musim ini sebagai runner-up akan menjadikan laga ini sebagai laga wajib menang. Pasalnya, kekalahan akan membuat mereka tergelincir ke peringkat ke-3 atau malah ke-4.

Sukses mengandaskan Napoli dengan skor 2-0 di laga sebelumnya, skuat asuhan Antonio Conte tentunya ingin meneruskan tren positif mereka demi ambisi keluar sebagai runner-up di musim ini.

Berlaga sebagai tim tamu, Inter Milan diprediksi bakal tampil all-out. Romelu Lukaku dkk kemungkinan besar tak akan ragu-ragu untuk mulai menginisiasi serangan sejak peluit babak pertama dibunyikan.

Di sisi lain, Atalanta yang akan bertanding sebagai tim tuan rumah diprediksi akan tampil trengginas seperti biasanya. Pasukan Gian Piero Gasperini kemungkinan besar akan tetap tampil spartan demi mempecundangi Inter Milan dan finish di posisi ke-2.

Saat ini, Inter Milan berada di posisi ke-2 klasemen sementara dengan raihan 79 poin, hanya terpaut 1 poin dari Atalanta yang berada di posisi ke-3 klasemen.

Pertandingan pekan pamungkas Serie A Italia yang akan mempertemukan Atalanta vs Inter Milan ini diprediksi bakal berlangsung seru. Posisi runner-up kemungkinan besar akan menjadi hiburan bagi Conte. Sedangkan bagi Gasperini, raihan posisi ke-2 akan menjadi capaian terbaik Atalanta sepanjang masa.

Players to Watch:

Duvan Zapata (Atalanta)

Dengan catatan 18 gol serta 7 umpan yang berhasil Zapata cetak dalam 27 pertandingannya bersama Atalanta di Serie A Italia, ketajaman dirinya bakal sangat dibutuhkan oleh skuat asuhan Gasperini dalam laga Minggu mendatang.

Romelu Lukaku (Inter Milan)

Dengan catatan 23 gol serta 2 umpan yang berhasil Lukaku cetak dalam 35 pertandingannya bersama Inter Milan di Serie A Italia, ketajaman dirinya bakal sangat dibutuhkan oleh skuat asuhan Conte dalam laga Minggu mendatang.

Prakiraan Formasi Atalanta vs Inter Milan:

Atalanta (3-4-2-1): Gollini; Djimsiti, Caldara, Toloi; Castagne, De Roon, Freuler, Gosens; Pasalic, Gomez; Zapata.

Inter (3-4-1-2): Handanovic; Skriniar, de Vrij, Bastoni; Candreva, Barella, Brozovic, Biraghi, Borja Valero; Lautaro Martinez, Lukaku.

5 Laga Terakhir Atalanta (M-S-M-S-M):

Atalanta 6-2 Brescia

Verona 1-1 Atalanta

Atalanta 1-0 Bologna

Milan 1-1 Atalanta

Parma 1-2 Atalanta

5 Laga Terakhir Inter Milan (M-S-S-M-M):

SPAL 0-4 Inter

Roma 2-2 Inter

Inter 0-0 Fiorentina

Genoa 0-3 Inter

Inter 2-0 Napoli

Prediksi INDOSPORT:

Atalanta: 30%

Imbang: 45%

Inter Milan: 25%