Bursa Transfer

Resmi Tinggalkan Juventus, Blaise Matuidi Segera Gabung Inter?

Kamis, 13 Agustus 2020 03:53 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Coro Mountana
© Getty Images
Blaise Matuidi resmi berpisah dengan Juventus. Kedua belah pihak telah sepakat untuk mengakhiri kontrak lebih cepat, sehingga Matuidi bakal bergabung ke Inter Miami. Copyright: © Getty Images
Blaise Matuidi resmi berpisah dengan Juventus. Kedua belah pihak telah sepakat untuk mengakhiri kontrak lebih cepat, sehingga Matuidi bakal bergabung ke Inter Miami.

INDOSPORT.COM - Blaise Matuidi resmi berpisah dengan Juventus. Kedua belah pihak telah sepakat untuk mengakhiri kontrak lebih cepat, sehingga Matuidi bakal bergabung ke Inter Miami.

Blaise Matuidi didatangkan dari Paris Saint-Germain pada 2017 lalu dengan mahar sebesar 25 juta euro. Setelah tiga musim bersama Bianconeri, Matuidi memutuskan untuk pergi.

Kepergian Blaise Matuidi ini sudah dikonfirmasi melalui situs resmi. Si Nyonya Tua menyampaikan ucapan terima kasih atas jasa yang diberikan Matuidi selama tiga musim terakhir.

"Setelah tiga tahun dan lima gelar dimenangkan, Blaise Matuidi dan Juventus akan berpisah dengan pemutusan kontrak pemain," tulis pernyataan Juventus.

"Atas komitmen besar yang selalu ia berikan kepada kami, maka kami mengucapkan terima kasih kepadanya. Blaise adalah orang yang selalu ada di hati kami dan kami mendoakan yang terbaik untuknya."

Kabar Matuidi berpisah dengan Juventus sendiri memang tak mengejutkan. Sebab, beberapa waktu terakhir pemain sepak bola asal Prancis ini dirumorkan bakal segera bergabung dengan tim milik David Beckham, yaitu Inter Miami.

Bahkan, jurnalis kenamaan asal Italia, yakni Fabrizio Romano telah menyebutkan melalui akun media sosial Twitter-nya bahwa Matuidi telah resmi ke Inter Miami.

Sementara itu, selama berseragam Juventus, Blaise Matuidi sudah bermain dalam 133 pertandingan di semua kompetisi dengan mencetak 8 gol dan 7 assist.