Liga Indonesia

Cristian Gonzales Bandingkan Sepak Bola di Indonesia dan Uruguay

Kamis, 20 Agustus 2020 13:14 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Lanjar Wiratri
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pemain naturalisasi berdarah Uruguay, Cristian Gonzales, merupakan striker tertua Indonesia saat ini yang belum mau pensiun di usia 43 tahun. Berdarah Uruguay, Gonzales pun membandingkan bagaimana pembinaan sepak bola di negara asalnya dan di Tanah Air.

Baru-baru ini, Cristian Gonzales berbagi pengalaman sepak bola ketika sedang diwawancarai oleh jurnalis kondang bernama Najwa Shihab.

Dalam kesempatan itu, Cristian Gonzales ingin supaya PSSI lebih bisa mementingkan pembinaan di usia dini bagi kemajuan Timnas Indonesia

Ia membandingkan di Uruguay yang telah lama menjadi negara maju dalam mencetak bibit-bibit pemain bintang dunia. Pada usia 15 tahun, banyak sekali pemain dari Uruguay yang sudah malang melintang di kancah Eropa.

"Di Amerika Latin di Uruguay 15 tahun 18 tahun mereka semua sudah main di Eropa, karena mereka sangat memperhatikan usia dini. Di sini belum, mungkin baru sekarang mulai diperhatikan dari U-16,U-19,U-21," kata Gonzales dilansir dari chanel Youtube Narasi TV.

Diketahui, Cristian Gonzales atau yang akrap disapa El Loco sudah 17 tahun merasakan bermain di Liga Indonesia. Tinggal di tanah air sejak 1994, El Loco kemudian menyandang status warga negara Indonesia (WNI) per 10 Oktober 2010.

Suami dari Eva Gonzales ini tercatat sudah mencetak 309 gol, di antaranya 269 laga di Liga Indonesia dan 40 saat main di Piala Indonesia.

Gol ke-309 El Loco di cetak ketika tim terakhirnya PSIM Yogyakarta takluk dengan skor 2-3 dari tamunya, Persis Solo di kompetisi Liga 2 2019.

Dilansir dari situs Transfermarkt, saat ini Cristian Gonzales berstatus tanpa klub sejak kontraknya berakhir di Laskar Mataram pada 1 Februari 2020 lalu.