Bola Internasional

Hasil UEFA Nations League Italia vs Bosnia: Untung Ada Bintang Inter

Sabtu, 5 September 2020 03:55 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Claudio Villa/Getty Images
Berikut tersaji hasil pertandingan UEFA Nations League 2020 antara Timnas Italia vs Timnas Bosnia-Herzegovina, di mana pemain Inter Milan jadi penyelamat Gli Azzurri. Copyright: © Claudio Villa/Getty Images
Berikut tersaji hasil pertandingan UEFA Nations League 2020 antara Timnas Italia vs Timnas Bosnia-Herzegovina, di mana pemain Inter Milan jadi penyelamat Gli Azzurri.

INDOSPORT.COM - Berikut tersaji hasil pertandingan UEFA Nations League 2020 antara Timnas Italia vs Timnas Bosnia-Herzegovina, di mana pemain Inter Milan jadi penyelamat Gli Azzurri.

Di babak pertama pertandingan yang berlangsung di Stadion Artemio Franchi pada Sabtu (05/09/20) dini hari WIB, Italia langsung menekan tim tamu. Lorenzo Insigne mampu menembak meski melambung di atas mistar gawang Bosnia.

Bosnia sendiri baru mendapat peluang emas dari corner pada menit ke-14. Meski demikian, anak asuh Dusan Bajevic itu tak mampu memanfaatkan kesempatan dengan baik. Pertahanan Timnas Italia atau Gli Azzurri begitu rapat.

Sampai menit ke-20, Timnas Italia arahan Roberto Mancini selalu mendominasi pertandingan. Namun, mereka tetap belum berhasil mencetak gol. Mereka terlihat belum menemukan permainan terbaik. Peluang demi peluang terbuang sia-sia.

Sayangnya, Italia dan Bosnia sama-sama tak mampu memaksimalkan peluang mereka. Kedua tim pun hanya mendapat hasil imbang sementara dengan skor 0-0. Tercatat, Italia telah melakukan enam kali tembakan sementara lawan baru satu kali.

Situasi di babak ke-2 tak berbeda jauh dengan di babak pertama. Gli Azzurri masih tetap mendominasi Bosnia atau The Dragons. Bahkan, Lorenzo Insigne sukses menciptakan tembakan gawang pada menit ke-53, tapi sayang mampu dimentahkan dengan gemilang oleh kiper lawan, Ibrahim Sehic.

Kejutan justru terjadi pada menit ke-57. Kapten Timnas Bosnia, Edin Dzeko, mampu mencetak gol yang membuat pihaknya unggul atas Italia. Tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti Italia tidak mampu dibendung oleh Gianluigi Donnarumma. Skor 1-0 untuk Bosnia.

Untungnya, Italia mampu menyamakan kedudukan lewat gol Stefano Sensi pada menit ke-67. Pemain Inter Milan itu menerima umpan dari Lorenzo Insigne di dalam kotak penalti lawan dan ia langsung menembak bola ke gawang Sehic. Skor jadi 1-1.

Sayang, tidak ada pihak yang mampu menambah angka lagi. Skor pun masih sama sampai babak ke-2 berakhir. Timnas Italia dan Timnas Bosnia sama-sama meraih satu angka dengan skor 1-1 di Liga A Grup 1 kompetisi sepak bola UEFA Nations League 2020.

Susunan Pemain:

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma, Cristiano Biraghi, Francesco Acerbi, Leonardo Bonucci, Alessandro Florenzi, Nicolo Barella, Stefano Sensi, Lorenzo Pellegrini, Lorenzo Insigne, Andrea Belotti, Federico Chiesa.

Pelatih: Roberto Mancini

Bosnia (4-3-3): Ibrahim Sehic, Sead Kolasinac, Sinisa Sanicanin, Toni Sunjic, Branimir Cipetic, Amer Gojak, Amir Hadziahmetovic, Gojko Cimirot, Armin Hodzic, Edin Dzeko, Edin Visca

Pelatih: Dusan Bajevic