Bola Internasional

Prediksi Pertandingan UEFA Nations League Prancis vs Swedia

Senin, 16 November 2020 22:55 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Grafis:Frmn/Indosport.com
Berikut prediksi pertandingan UEFA Nations League antara Prancis vs Swedia yang akan digelar di Stade de France, Rabu (18/11/20) dini hari WIB. Copyright: © Grafis:Frmn/Indosport.com
Berikut prediksi pertandingan UEFA Nations League antara Prancis vs Swedia yang akan digelar di Stade de France, Rabu (18/11/20) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM - Berikut prediksi pertandingan UEFA Nations League antara Prancis vs Swedia yang akan digelar di Stade de France, Rabu (18/11/20) dini hari WIB.

Skuat Les Blues jelas jadi unggulan di laga kali ini karena mereka berstatus pemuncak klasemen sementara Liga A Grup 3 dengan 13 poin. Sementara itu, Swedia bertengger sebagai juru kunci dengan raihan 3 poin saja.

Bisa dibilang, ini adalah laga yang kurang begitu penting bagi anak-anak asuh Didier Deschamps namun krusial bagi kubu lawan, yang saat ini berbagi angka sama dengan Kroasia yang berada di posisi ketiga klasemen.

Dari 22 rekor pertemuan dua tim ini, Timnas Prancis tercatat lebih unggul dari Swedia. Mereka meraih 11 kemenangan, 6 kekalahan, dan 5 hasil imbang.

Terakhir kali, keduanya berhadapan di ajang UEFA Nations League pada bulan September 2020. Saat itu, Prancis menang dengan skor 1-0 berkat gol tunggal Kylian Mbappe pada menit ke-41.

Berbicara soal kekuatan skuat, Les Blues jelas lebih unggul dengan deretan pemain bintang mereka. Untuk laga Rabu nanti, mereka hanya akan kehilangan Nabil Fekir dan Houssem Aouar yang dilanda cedera.

Akan tetapi, Swedia bukan tanpa talenta-talenta hebat. Setidaknya mereka memiliki Dejan Kulusevski, Victor Lindelof, dan Alexander Isak yang bisa diandalkan.

Pertandingan UEFA Nations League antara Prancis vs Swedia kali ini memang akan menjadi tantangan tersendiri bagi skuat Janne Andersson.

Mereka bisa lepas dari marabahaya jika menghindari kekalahan kontra Prancis sembari berharap Portugal mengalahkan Kroasia. Selain teknis di lapangan, keberuntungan juga diperlukan Swedia di laga ini.

Cukup berat memang, apalagi jika mengingat skuat The Blue and Yellow hanya menang dua kali dari 16 pertemuan terakhir mereka dengan Les Blues.

Di sisi lain, meski di atas angin, Didier Deschamps mungkin akan tetap mempertahankan racikan terbaiknya mengingat ia harus menjaga reputasi Timnas Prancis yang belum sekali pun kalah di Liga A Grup 3 UEFA Nations League kali ini.

Prediksi Susunan Pemain Prancis vs Swedia

Prancis

Lloris; Pavard, Varane, Lenglet, Digne; Nzonzi, Pogba, Tolisso; Griezmann, Martial, Mbappe

Swedia

Olsen; Lustig, Lindelof, Danielson, Bengtsson; Olsson, Larsson, Sema, Forsberg; Berg, Kulusevski

Players to Watch

Kylian Mbappe

Pemain muda Paris Saint-Germain (PSG) ini masih jadi andalan Les Blues di setiap pertandingan. Akankah ia kembali mencetak gol melawan Swedia seperti pertemuan terdahulu mereka September lalu?

Dejan Kulusevski

The Blue and Yellow beruntung memiliki pemain yang kini merumput di Juventus ini. Menyumbang satu gol saat melawan Kroasia, Minggu (15/11/20), ia tentu berharap bisa melanjutkan tren positifnya ini demi Timnas Swedia.

5 Pertandingan Terakhir Prancis

(15/11/20) Portugal 0-1 Prancis

(12/11/20) Prancis 0-2 Finlandia

(15/10/20) Kroasia 1-2 Prancis

(12/10/20) Prancis 0-0 Portugal

(08/10/20) Prancis 7-1 Ukraina

5 Pertandingan Terakhir Swedia

(15/11/20) Swedia 2-1 Kroasia

(12/11/20) Denmark 2-0 Swedia

(15/10/20) Portugal 3-0 Swedia

(11/10/20) Kroasia 2-1 Swedia

(08/10/20) Rusia 1-2 Swedia

Prediksi INDOSPORT

Prancis (50%), Swedia (20%), Imbang (30%)