Liga Indonesia

Berasa Mimpi, Wonderkid Barito Putera Masih Tak Percaya Main untuk Timnas U-16

Jumat, 27 November 2020 16:19 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© PSSI/Herka Yanis
Wonderkid Barito Putera, Aditiya Daffa Al Haqi (kiri). Copyright: © PSSI/Herka Yanis
Wonderkid Barito Putera, Aditiya Daffa Al Haqi (kiri).

INDOSPORT.COM - Pemain muda Barito Putera, Aditiya Daffa Al Haqi mengaku masih tak percaya bisa membela Timnas Indonesia U-16. Hal itu merupakan mimpi dan harapan dari almahrum ayahnya, semasa masih hidup.

Tile (sapaan Aditiya) mengatakan sangat bangga bisa menggenakan jersey dengan lambang Garuda. Pemain kelahiran 11 Januari 2004 itu mulai jadi pilihan sejak gelaran Piala AFF U-16, Chonburi, Thailand tahun lalu.

"Saat itu saya merasa kaget, bahkan sampai hari ini pun tidak menyangka bisa masuk Tim Nasional U-16. Apalagi saya dan teman-teman dilatih oleh sosok pelatih Bima Sakti," bukanya dalam rilis PSSI

"Masih ingat saat itu semua berawal ketika saya ikut seleksi tahap kedua pada 13 Mei 2019. Saat seleksi pertama, yang dipanggil hanya Alex (Alexandro Felix), teman satu tim di klub dan sejak itu punya keinginan juga untuk masuk Timnas. Alhamdulillah bisa tercapai," imbuh Tile.

Sejak kecil, Tile sudah dikenalkan dengan sepak bola oleh almahrum ayahnya. Sosok yang meninggal pada 2016 lalu itu bahkan rela mengantar gelandang Barito Putera itu latihan hingga ke Bogor (dari Jakarta).

Perjuangan Tile hingga bisa membela Timnas U-16 juga tak mudah. Dirinya bahkan tak punya sepatu bola saat masih belajar di SSB. 

"Usia saya masih 8 tahun waktu itu dan saat latihan di ssb, saya tidak punya sepatu. Bahkan pertama kali latihan, saya memakai sepatu yang sama untuk sekolah. Melihat anak-anak lain sudah pakai sepatu bola yang layak, rasanya ingin juga tetapi belum bisa beli saat itu. Itu yang tidak bisa saya lupa," kenangnya.

Berkat dukungan dan motivasi almahrum ayahnya, Tile pun tak patah semangat. Ia terus berlatih hingga akhirnya mendapat panggilan membela Timnas Indonesia U-16.