Liga Inggris

Sangar! Liverpool Mulai 'Kerasukan' Sir Alex Ferguson

Senin, 7 Desember 2020 14:13 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Peter Powell - Pool/Getty Images
Georginio Wijnaldum berselebrasi usai mencetak gol di laga Liverpool vs Wolves Copyright: © Peter Powell - Pool/Getty Images
Georginio Wijnaldum berselebrasi usai mencetak gol di laga Liverpool vs Wolves

INDOSPORT.COM – Legenda Manchester United, Paul Scholes, merasa bahwa Liverpool mulai menerapkan taktik yang digunakan Sir Alex Ferguson. Taktik ini terbukti selalu menakuti lawan-lawannya di lapangan sepak bola.

Liverpool baru saja memetik kemenangan besar di Anfield. Pasukan Jurgen Klopp itu menundukkan Wolves dengan skor 4-0 untuk lanjutan Liga Inggris pada hari Senin (07/12/20) dini hari WIB.

Keempat gol tersebut dicetak oleh Mohammed Salah, Georgino Wijnaldum, Joel Matip, dan gol bunuh diri pemain Wolves, Nelson Semedo.

Menyaksikan pertandingan tersebut sebagai pandit, Scholes kemudian mengingat masa-masa dirinya masih bermain untuk Manchester United di bawah asuhan Sir Alex Ferguson.

Kala itu Paul Scholes jadi andalan di lini serang Setan Merah, bersama tiga penyerang lainnya yang siap dimainkan Ferguson. Memiliki empat penyerang dalam 1 pertandingan ala Ferguson ini rupanya juga dipraktikkan oleh Klopp.

“Saya mengenang lagi hari-hari saya bermain di Manchester United, kami selalu memiliki empat penyerang tengah,” ujar Scholes kepada Amazon Sports, dilansir dari Sport Express.

“Jika dua dari mereka tidak melakukannya selama satu jam, selalu ada dua orang di bangku cadangan untuk masuk dan membuat perbedaan. Itulah yang mereka (Klopp) bangun di sini (Liverpool),” jelas Scholes.

“Oke mereka (Liverpool) bermain dengan cara yang berbeda, saya tahu itu, dengan ketiga (penyerang). Tapi, memiliki (Diogo) Jota di sisi sayap itu harus mempertajam (serangan) Anda.”

“Entah itu permainan Jota dan Firmino dari bangku cadangan atau siapa pun yang duduk di bangku cadangan, itu membuat Anda bersemangat.”

Dengan taktik Klopp yang sudah beraroma Sir Alex Ferguson, Scholes yang yang telah meraih 11 titel Liga Inggris dalam kariernya bersama Man United pun lantas menjagokan Liverpool untuk mempertahankan gelar juara musim ini.

“Saya pikir mereka akan kembali menjuarai liga dan itu adalah sebuah tim yang menarik untuk bermain di dalamnya," tandas Scholes.

Kemenangan atas Wolves ini membantu The Reds merangsek ke posisi kedua di klasemen sementara Liga Inggris. Mereka kini bersaing dengan Tottenham Hotspur yang berada di puncak dengan raihan poin yang sama, yakni 24, meski masih kalah dalam jumlah gol.