Liga Indonesia

Tambah Kekuatan, Persita Resmikan 2 Amunisi Baru Jelang Piala Menpora

Kamis, 11 Maret 2021 15:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
© Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT
Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, bicara soal penundaan Liga 1. Copyright: © Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT
Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, bicara soal penundaan Liga 1.
Bangga dan Tertantang

Di sisi lain, Ahmad Nur Hardianto bangga bisa bergabung dengan Persita. Dia pun berharap penampilannya bisa berkembang di klub barunya itu.

"Saya bangga bisa bergabung dengan Persita. Semoga saya bisa lebih baik lagi dan Persita bisa berprestasi, terutama yang terdekat ini nanti di Piala Menpora,” ujar Ahmad Nur Hardianto.

Ada pun Kevin Gomes tak ketinggalan mengutarakan kebanggaannya. Dia merasa tersanjung karena klub yang identik dengan seragam ungu ini serius merekrutnya.

“Ya saya lihat dari keseriusan Persita yang mau bekerja sama. Karena saya juga ingin berprestasi, jadi ya saya butuh klub yang benar-benar mau serius,” tandas Kevin Gomes.