Liga Indonesia

Hasil Piala Menpora Barito Putera vs Arema FC: Menang Tipis

Kamis, 25 Maret 2021 20:12 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Isman Fadil
© PSSI/Grafis:Yanto/Indosport.com
Berikut hasil Piala Menpora 2021 Barito Putera vs Arema FC. Copyright: © PSSI/Grafis:Yanto/Indosport.com
Berikut hasil Piala Menpora 2021 Barito Putera vs Arema FC.

INDOSPORT.COM - Matchday dua grup A Piala Menpora 2021 mempertemukan antara Barito Putera vs Arema FC, Kamis (25/03/21). Berikut hasil pertandingannya.

Berlangsung di Stadion Manahan, Solo, laga ini jadi penentu siapa dari mereka yang akan menemani PSIS Semarang memimpin papan atas klasemen. Maklum, pada matchday pertama mereka hanya mampu bermain imbang.

Babak Pertama

Usai sepak mula, kubu tim asal Malang melakukan rentetan serangan ke kubu lawan, mulai dari Kushedya Hari Yudo hingga Dedik, tapi masih belum membuahkan hasil. Menit ke-8, Dendi coba mencetak angka sebelum bola malah ditepis Riyandi.

Selang dua menit, Alif Jaelani dari Barito Putera justru membuka keunggulan pertama. Aksi dari pemain muda ini sukses memanfaatkan bolongnya lini bertahan Singo Edan dan menangi duel satu lawan satu dengan kiper, skor 1-0.

Berbagai upaya yang dilakukan oleh Laskar Antasari sukses mengobrak-abrik lini bertahan yang berisi Caio Ruan, Bagas Adi, dan Hanif. Pada akhirnya, kubu biru kembali alami kebobolan juga.

Permainan cantik dilakukan oleh Beni Okto, bola yang dilesatkannya di menit ke-23 mampu mengelabui Amirudin, skor 2-0 bagi Barito. Bombardir masih dilancarkan tim asal Kalimantan Selatan itu sebelum akhirnya memasuki cooling break.

Beni hampir membuat Arema FC kian terpuruk, lewati lini bertahan yang hanya dijaga dua bek saja, umpan pendeknya hampir berbuah angka ketiga. Tim ciri khas warna biru mampu gunakan taktik offside ketika Umanailo dapat umpan panjang.

Yudo mencoba menembus pertahanan lawan, tapi usahanya harus berakhir sia-sia memasuki menit ke-43 pertandingan. Kombinasi umpan-umpan silang mampu membuat Dedik melesatkan tendangannya, Firli mampu jadi tembok sekaligus menyelamatkan gawang Barito.

Masuk injury time, terjadi bentrokan cukup keras melibatkan dua pemain berlawanan. Pada akhirnya laga babak pertama Piala Menpora saat ini masih dipimpin oleh Barito Putera dengan dua gol.