Liga Indonesia

Robert Alberts Optimistis Farshad Noor Bisa Cepat Beradaptasi

Sabtu, 27 Maret 2021 21:59 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, optimistis Farshad Noor bisa segera beradaptasi di tempat barunya. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, optimistis Farshad Noor bisa segera beradaptasi di tempat barunya.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, merasa optimistis pemain anyarnya, Farshad Noor, bisa cepat beradaptasi dengan cuaca di Indonesia, walaupun baru bergabung dengan tim pada Jumat (26/03/21).

Rasa optimistis Robert Alberts bukan tanpa alasan, pasalnya pemain berusia 26 tahun tersebut sudah terbiasa bermain di beberapa negara bersama Timnas Afghanistan. Bahkan, Farshad Noor sempat bermain di wilayah Asia Tenggara, yang cuacanya tidak jauh berbeda dengan Indonesia.

"Tapi dia mempunyai karakter yang bagus, sudah sering melakukan perjalanan internasional, karena dia pemain tim nasional di Afghanistan dan merupakan kapten, dengan memegang tanggung jawab besar di kualifikasi Piala Dunia sebelumnya," kata Robert Alberts, Sabtu (27/03/21).

"Dia pernah bermain di Vietnam, Malaysia, Singapura, jadi dia tahu keadaaannya ketika datang dan bermain di kondisi yang seperti ini," ucapnya menambahkan.

Pemain jebolan PSV Eindhoven ini sudah menjalani latihan perdananya bersama skuat Maung Bandung pada Jumat (27/03/2021) sore. Sesi latihan tersebut, menjadi ujian sekaligus adaptasi cuaca bagi Farshad Noor.