INDOSPORT.COM - Manchester City berpeluang juara Liga Inggris pada tanggal 12 Mei 2021 mendatang.
Saat ini seluruh umat muslim di dunia tengah menantikan hilal, untuk mengetahui kapan puasa Ramadan akan berakhir guna merayakan hari kemenangan Idulfitri.
Berbeda dengan Manchester City yang tidak perlu menunggu hilal, mereka bisa memastikan menjuarai Liga Inggris untuk mengakhir puasa gelar mereka selama satu musim terakhir.
Manchester City saat ini masih mempunyai tiga pertandingan sisa yang harus dimenangkan, guna mengunci gelar Liga Inggris. Rabu, 12 Mei 2021, jadi tanggal yang paling cepat untuk mereka bisa berpesta juara.
Sebab pada kesempatan itu rival Manchester City, Manchester United akan melakoni laga melawan Leicester City di Stadion Old Trafford. Di momen ini The Citizens sudah bisa memastikan gelar juara Liga Inggris.
Syarat untuk mereka bisa membawa trofi Liga Inggris ke-7 kalinya adalah Man United harus kalah dari Leicester City.
Pasalnya, kalau menang ataupun imbang, tim besutan Pep Guardiola harus kembali menunda pesta juara, karena Man United masih bisa menyamai torehan 80 poin Man City di akhir musim.