Bursa Transfer

Tak Laku, Mino Raiola Obral Gratisan AC Milan ke Juventus dan Barcelona

Minggu, 30 Mei 2021 19:10 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
© John Berry/Getty Images
Mike Maignan, kiper anyar AC Milan pengganti Gianluigi Donnarumma yang hengkang di akhir kontraknya 30 Juni 2021 mendatang. Copyright: © John Berry/Getty Images
Mike Maignan, kiper anyar AC Milan pengganti Gianluigi Donnarumma yang hengkang di akhir kontraknya 30 Juni 2021 mendatang.
AC Milan Sudah Resmikan Kiper Pengganti Donnarumma

Sebelum AC Milan memberikan pengumuman resmi atas kepergian Gianluigi Donnarumma secara gratis dari San Siro, manajemen secara mengejutkan telah berhasil mendatangkan Mike Maignan, kiper terbaik Ligue 1 2020/21 yang bermain untuk Lille sang juara Prancis.

Kiper berusia 25 tahun asal itu telah menandatangani kontrak dengan durasi lima tahun yang akan membuat dirinya mengabdi untuk AC Milan hingga 30 Juni 2026 mendatang.

Kedatangan Mike Maignan membuat banyak pendukung AC Milan merasa bahagia. Menyusul performa fantastis yang ia tampilkan berhasil membawa Lille menjadi kampiun sekaligus memutus dominasi Paris Saint-Germain (PSG) di Ligu 1 selama bermusim-musim.

Kabarnya, AC Milan mesti merogoh kocek senilai 13 juta euro (sekitar Rp226,7 miliar) untuk menebus Maignan dari Lille. Nominal yang sangat murah mengingat statusnya sebagai kiper paling andal di Prancis musim ini.