In-depth

3 Bintang Inter Milan yang Terancam Menyusul Romelu Lukaku Hengkang

Selasa, 10 Agustus 2021 16:45 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Marco Luzzani - Inter/Inter via Getty Images
Milan Skriniar menjadi satu dari tiga pemain bintang Inter Milan yang paling mungkin menyusul Romelu Lukaku hengkang pada bursa transfer musim panas ini. Copyright: © Marco Luzzani - Inter/Inter via Getty Images
Milan Skriniar menjadi satu dari tiga pemain bintang Inter Milan yang paling mungkin menyusul Romelu Lukaku hengkang pada bursa transfer musim panas ini.

INDOSPORT.COM - Milan Skriniar menjadi satu dari tiga pemain bintang Inter Milan yang paling mungkin menyusul Romelu Lukaku hengkang pada bursa transfer musim panas ini.

Setelah melalui saga yang cukup rumit akhirnya kepindahan Romelu Lukaku ke Chelsea mendekati kenyataan. Striker asal Belgia tersebut dilaporkan sudah menemui kata sepakat untuk kembali bergabung bersama mantan klubnya tersebut.

Jurnalis kondang spesialis pembocor kabar transfer, Fabrizio Romano, mengonfirmasi jika Inter Milan telah sepakat melepas Lukaku dengan mahar 115 juta Euro atau setara dengan Rp1,95 triliun.

Perginya Lukaku dari Giuseppe Meazza memang cukup menyesakkan bagi fans yang telah terlebih dahulu ditinggal oleh pelatih juara, Antonio Conte.

Namun, di sisi lain Inter Milan sulit menolak tawaran hampir Rp2 Triliun yang diajukan oleh Chelsea. Maklum, saat ini Nerazzurri tengah dalam krisis keuangan yang serius.

Ambisi membabi buta yang dimiliki oleh Suning Group, sebuah perusahaan asal China, membuat klub Liga Italia, Inter Milan,  dalam kesengsaraan besar.

Pada April 2021, Inter tercatat masih memiliki utang yang belum bisa dilunasi sebesar 650 juta pound. Dalam sekejap, Inter langsung terjerembab dalam masalah krisis yang berbahaya. Klub di ambang kebangkrutan.

Pandemi COVID-19 telah memukul Suning Group lebih parah dari perusahaan-perusahaan lain. Dengan pengelolaan klub yang ringkih, mereka pun langsung berada di titik nadir.

Suporter Inter pun menyuarakan agar Suning Group segera angkat kaki dari Kota Milan. Namun, Steven Zhang sepertinya belum mau menyerah.

Untuk menghindari kebangkrutan, sejumlah pemain bintang lainnya pun diyakini akan menyusul Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi yang terlebih dahulu telah hengkang.

Lantas, siapa saja pemain-pemain yang berpotensi menyusul Lukaku? Berikut ulasannya.

1. Milan Skriniar

© Getty Images
Milan Skriniar merayakan gol pada menit ke-66 Copyright: Getty ImagesMilan Skriniar merayakan gol untuk Inter Milan.

Dalam dua bursa transfer terakhir, nama Milan Skriniar selalu masuk ke dalam daftar pemain yang bakal dijual Inter Milan.

Pada era Antonio Conte, Skriniar pernah hampir dijual demi membiayai pembelian bintang-bintang baru pilihan sang pelatih. Di musim panas ini nama Skriniar kembali muncul ke permukaan sebagai pemain yang akan dilego.

Kali ini penjualan Skriniar dimaksudkan untuk menutup kerugian yang diterima oleh Inter Milan sepanjang setahun terakhir.

Milan Skriniar sebetulnya menjadi andalan utama di barisan pertahanan Inter Milan. Ia menjadi elemen penting dalam formasi 3-5-2 Antonio Conte.

Di bawah Simone Inzaghi, ia juga diyakini bakal memerankan tanggung jawab yang sama. Namun, nilai pasar tinggi yang dimiliki sang pemain tentu akan membuat manajemen Inter tergiur untuk melepasnya di musim panas ini.

Saat ini Milan Skriniar memiliki nilai jual sekitar 60 juta euro. Penampilannya yang apik di Euro 2020 membuat sejumlah klub tertarik kepadanya.