Liga Italia

Meski Sudah Berumur, AC Milan Dinilai Tepat Rekrut Olivier Giroud

Senin, 16 Agustus 2021 04:35 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Subhan Wirawan
© acmilan.com
Olivier Giroud saat diresmikan oleh AC Milan Copyright: © acmilan.com
Olivier Giroud saat diresmikan oleh AC Milan
Giroud Puas

Giroud sendiri juga tampaknya tidak menyesali sudah setuju hijrah ke kota mode. Hal ini diperlihatkan dari penampilan terbarunya saat Milan berjumpa dengan Panathinaikos dalam partai persahabatan pada Sabtu (14/08/2021) lalu.

Eks Arsenal dan Montpellier tersebut memborong dua gol kemenangan Il Diavolo Rosso. Giroud bahkan punya kans mencetak hattrick dan membawa tim barunya unggul 3-1 namun usahanya digagalkan tiang gawang. Meski demikian ia tetap bersyukur.

"Aku senang bisa menang dan bikin dua gol. Pada rekan-rekanku aku ucapkan terima kasih. Kami bisa saja menang lebih besar tapi itu bukan masalah," ungkap Giroud usai laga.

"Sayang kami masih harus kebobolan tapi ada peningkatan yang stabil. Semakin banyak peluang bisa kami ciptakan," pungkasnya kemudian.

Pada 24 Agustus mendatang Milan akan memulai perjalanan mereka di Serie A 2021/2022 dengan lawatan ke Luigi Ferraris, markas Sampdoria. Di sana Giroud berpeluang jadi pilihan utama di lini depan menyisihkan Rafa Leao ataupun Ante Rebic.