Liga Indonesia

Sempat Cekcok, COO Bhayangkara FC: Tidak Ada Meludah ke Pelatih Persib di Liga 1

Rabu, 20 Oktober 2021 03:37 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Juni Adi
© Shintya Maharani/INDOSPORT
COO Bhayangkara FC, Sumardji. Copyright: © Shintya Maharani/INDOSPORT
COO Bhayangkara FC, Sumardji.
Klarifikasi Pihak Bhayangkara FC

Ada kata-kata rasis keluar dengan tuduhan yang tidak di dasari fakta, sehingga usai pertandingan, COO Bhayangkara FC mencoba mengklarifikasi hal tersebut. 

Namun, kejadian tersebut sejatinya sudah selesai setelah kedua kubu sepakat untuk prescon bersama. COO Bhayangkara dan Rene Alberts juga telah berjabat tangan 

"Saya meminta klarifikasi ini karena semuanya bisa tuntas permasalahannya, jadi ini bukti bahwa saya ingin sepakbola itu maju," tegas Sumardji.

Pertandingan Bhayangkara vs Persib merupakan pertandingan penuh gengsi karena kedua tim bersaing di papan atas klasemen sementara Liga 1.