Liga Indonesia

Caretaker Persik Optimis Lanjutkan Tren Positif di Derby Jatim Liga 1

Senin, 25 Oktober 2021 15:05 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© persikfcofficial
Selebrasi Dionatan Machado dan Youssef Ezzejjari usai mencetak gol ke gawang Persipura pada pekan kedepalan Liga 1 2021-2022. Copyright: © persikfcofficial
Selebrasi Dionatan Machado dan Youssef Ezzejjari usai mencetak gol ke gawang Persipura pada pekan kedepalan Liga 1 2021-2022.

INDOSPORT.COM - Caretake Persik Kediri, Alfiat cukup optimis untuk melanjutkan tren positif timnya jelang menjalani Derby Jatim kontra Persela Lamongan pada pekan ke-9 Liga 1 di Stadion Mochamad Soebroto Magelang, Senin (25/10/21).

Ya, belum ditunjuknya pelatih baru membuat Alfiat kembali dipercaya memimpin Tim Macan Putih. Pelatih berlisensi AFC B itu menjadi karetaker sejak memasuki seri dua kompetisi.

Di bawah kepelatihannya, Persik mulai mengalami progres signifikan. Pasca mengawali seri dua dengan kekalahan 0-3 dari PSIS Semarang, Persik bangkit dengan mengalahkan Persipura Jayapura 4-2.

"Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk mendapat tiga poin," ujar Alfiat dalam sesi virtual press conferrence, Minggu (24/10/21).

Derby Jatim kali ini pun sekaligus menjadi salah satu ujian berat bagi Alfiat. Terlebih, tim besutannya diprediksi tak bisa diperkuat oleh sejumlah pemain.

"Semua pemain akan dilihat kondisi terakhirnya saat OT (Official Training) nanti. Jika tidak dalam kondisi siap, tentu tidak mungkin bermain," sambung dia.