INDOSPORT.COM - Maria Vania memberikan semangat kepada tim kesayangannya yakni Persib Bandung yang baru saja dikalahkan oleh Persija Jakarta di laga pekan ke-12 Liga 1.
Bertanding di Stadion Manahan, Persib Bandung kalah dengan skor tipis yakni 0-1 dari Persija Jakarta, Sabtu (20/11/21).
Gol semata wayang yang tercipta dalam laga tersebut dicetak oleh Marko Simic di menit ke-45+1. Melihat tim kesayangannya gagal mendapat tambahan tiga poin, Maria Vania langsung memberikan semangat bagi Persib Bandung.
Hal itu diketahui dari postingan di instastory Instagram yang diunggah pada, Minggu (21/11/21). Dalam postingan tersebut, Maria Vania sedang berbincang dengan Valentino Jebret Simanjuntak yang menjadi komentator Liga 1.
"Kalah menang Persib tetap di hati sama kaya kamu yang gak akan terganti," tulis Vania. Sebagai wanita yang lahir di Bandung, Vania siap mendukung setiap langkah Maung Bandung.
Meski kini harus menelan kekalahan, wanita berusia 30 tahun tersebut percaya jika Persib Bandung akan kembali bangkit di laga selanjutnya.
Meski kalah dari Persija Jakarta, Persib tetap bertengger di peringkat kedua dalam klasemen sementara Liga 1. Sementara itu Persija Jakarta kini menduduki peringkat ke-8 dengan perolehan 18 poin.