Liga Indonesia

Prediksi Liga 1: Borneo FC vs Arema FC, Kejar Rekor Abadi Tira-Persikabo

Kamis, 9 Desember 2021 17:05 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© Twitter@Liga1Match
Pertemuan Borneo FC vs Arema FC pada Liga 1 musim 2019. Copyright: © Twitter@Liga1Match
Pertemuan Borneo FC vs Arema FC pada Liga 1 musim 2019.
Player to Watch

Jonathan Bustos (Borneo FC)

Playmaker Argentina ini memang wajib diwaspadai oleh Arema FC, jika tak ingin gawang Adilson Maringa terancam. Ya, Bustos menjadi pengalir bola utama sekaligus pencipta peluang gol bagi Borneo FC sejauh ini.

Terlibat dalam 13 laga kompetisi, Bustos sudah membuktikan kapasitasnya dengan 1 gol plus 3 assist. Meski sedikit temperamen, namun dia bakal come back menghadapi Arema pasca menjalani akumulasi 5 kartu kuningnya.

Muhammad Rafli (Arema FC)

Di sisi Arema FC, ada Muhammad Rafli sebagai jenderal lapangan tengah. Rafli memang bukan tipikal playmaker layaknya Bustos bagi Borneo, tapi lebih punya kecermatan dalam memilih posisi yang tepat.

Eks skuat timnas U-23 itu lebih berperan sebagai second striker, tepat di belakang Carlos Fortes. Melakoni 15 laga kompetisi, Rafli berkontribusi penting bagi Arema dengan catatan 4 gol dan 2 assist.

5 Laga Terakhir Borneo FC

(05/12/21) Persiraja Aceh 0-2 Borneo FC (Liga 1)
(29/11/21) Borneo FC 2-1 Persija Jakarta (Liga 1)
(23/11/21) Persela Lamongan 0-2 Borneo FC (Liga 1)
(19/11/21) Borneo FC 1-0 Persipura Jayapura (Liga 1)
(06/11/21) PSIS Semarang 0-1 Borneo FC (Liga 1)

5 Laga Terakhir Arema FC

(05/12/21) Arema FC 0-0 Bali United (Liga 1)
(28/11/21) Persib Bandung 0-1 Arema FC (Liga 1)
(23/11/21) Arema FC 2-1 Barito Putera (Liga 1)
(19/11/21) Persik Kediri 2-3 Arema FC (Liga 1)
(06/11/21) Arema FC 2-2 Persebaya Surabaya (Liga 1)

Head to Head:

(13/09/19) Arema FC 2-2 Borneo FC (Liga 1)
(22/05/19) Borneo FC 2-0 Arema FC (Liga 1)
(11/08/18) Arema FC 2-2 Borneo FC (Liga 1)
(09/04/18) Borneo FC 2-1 Arema FC (Liga 1)
(25/02/17) Arema FC 1-2 Borneo FC (Liga 1)

Prediksi INDOSPORT: 

Borneo FC menang: 35%
Imbang: 10%
Arema FC menang: 55%