Liga Inggris

5 Kapten Terhebat Manchester United Sepanjang Masa, Ada yang Bisa Saingi?

Sabtu, 19 Februari 2022 17:45 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Bryn Lennon/Getty Images
Berikut lima kapten terhebat Manchester United sepanjang masa. Foto: Bryn Lennon/Getty Images. Copyright: © Bryn Lennon/Getty Images
Berikut lima kapten terhebat Manchester United sepanjang masa. Foto: Bryn Lennon/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris, Manchester United, punya sederet kapten yang namanya sudah melegenda ke seluruh penjuru dunia.

Seperti diketahui, Setan Merah saat ini tengah dirundung isu tidak sedap terkait jabatan kapten tim yang kini diemban Harry Maguire. Pembicaraan yang berkembang di kalangan publik saat ini, status itu pun dipertanyakan.

Namun isu ini tidak hanya menyeret nama Harry Maguire seorang, maupun Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer terdahulu, dan Ralf Rangnick sebagai juru taktik saat ini. Cristiano Ronaldo pun turut diseret-seret ke dalamnya.

Isu yang saat ini beredar adalah dualitas leader figure di ruang ganti Manchester United. Seperti diketahui, baik Maguire maupun Ronaldo sama-sama punya kapasitas sebagai seorang pemimpin dan berpengalaman jadi kapten.

Melihat kekacauan yang sedang timbul saat ini, Maguire pun terpaksa buka suara lewat media sosial Twitter.

“Saya melihat banyak berita tentang klub ini yang tidak benar, dan ini salah satunya. Tidak ingin mengunggah apa pun tentang tulisan terkait, tapi saya harus meluruskannya,” cuit Maguire di Twitter.

Lebih lanjut, ia menyebut Manchester United adalah sebuah kesatuan dan mereka kini sedang fokus mempersiapkan diri untuk laga akhir pekan ini.

Meski Maguire telah angkat bicara, ditambah pengakuan Ralf Rangnick bahwa ban kapten masih akan melingkar di lengan sang pemain, topik tentang sosok leader di skuat Setan Merah sudah telanjur mencuat.

Mau tidak mau, orang-orang kini jadi ikut memutar otak apakah Maguire adalah sosok yang tepat sebagai kapten Manchester United? Apalagi, di dekatnya ada seorang Ronaldo yang notabene didikan Sir Alex Ferguson.