Liga Inggris

Terkuak! Roman Abramovich Jalin Hubungan Terlarang dengan Aktris Cantik Ukraina

Senin, 14 Maret 2022 00:19 WIB
Penulis: Agung Wicaksono | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Standar Ganda Pemerintah Inggris dalam Memberikan Sanksi ke Chelsea. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Standar Ganda Pemerintah Inggris dalam Memberikan Sanksi ke Chelsea.
Standar Ganda Pemerintah Inggris

Hukuman yang diterima Chelsea ini membuat beberapa pihak menyatakan setuju. Namun ada pula yang menolak dan merasakan kejanggalan dalam putusan sanksi ini.

Pasalnya, selain Chelsea masih ada klub lain yang memiliki hubungan dengan ‘Rusia’. Sebut saja Arsenal dan Everton yang disinyalir memiliki hubungan dengan Alisher Usmanov.

Sebagai informasi, Alisher Usmanov merupakan salah satu oligarki Rusia yang juga berinvestasi di klub-klub Liga Inggris beberapa tahun terakhir.

Pada 2007, sebagian saham Arsenal dimiliki oleh Alisher Usmanov. Lalu pada 2018, saham Everton juga dimiliki oleh konglomerat yang juga dekat dengan Vladimir Putin tersebut.

Namun, hanya Chelsea saja yang dihukum karena masih dimiliki Abramovich dan dianggap sebagai tempat pencucian uang selama dimiliki oleh taipan asal Rusia itu.