Liga Indonesia

Liga 1: Pernah di Barito, Eks Timnas U-23 Berkomitmen Tetap Profesional untuk Persik

Sabtu, 19 Maret 2022 00:39 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Subhan Wirawan
© MO Persik
Laga pertandingan antara Persita Tangerang vs Persik Kediri di BRI Liga 1. Foto: MO Persik Copyright: © MO Persik
Laga pertandingan antara Persita Tangerang vs Persik Kediri di BRI Liga 1. Foto: MO Persik
Tetap Respek

Antoni juga paham betul dengan situasi sulit Barito Putera, yang terkatung-katung di zona degradasi.

Dalam sejarahnya, Barito dikenal sebagai tim yang mampu menjaga eksistensinya di papan tengah, sejak kembali promosi musim 2012 lalu.

"Soal peringkat Barito Putera, saya akan selalu respek dengan mereka," beber eks winger Bhayangkara FC dan Arema Cronus itu.

Tim Laskar Antasari kini terpaku di urutan 15 klasemen dengan 29 poin, hanya unggul 2 angka saja dari Persipura.

Sementara Persik Kediri sudah dipastikan menjadi kontestan Liga 1 musim depan, dengan menghui 10 besar klasemen berbekal 38 poin saat ini.