Liga Indonesia

Selain Klub Liga Turki, Ronaldo Kwateh Kini Diincar Klub Eropa Lainnya

Senin, 28 Maret 2022 16:49 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Da'Yerimon/Indosport.com
Julius Kwateh, agen dari Ronaldo Kwateh. Foto: Da'Yerimon/Indosport.com Copyright: © Da'Yerimon/Indosport.com
Julius Kwateh, agen dari Ronaldo Kwateh. Foto: Da'Yerimon/Indosport.com
Komunikasi dengan Ronaldo

Setelahnya, Antalyaspor lantas melakukan komunikasi dengan Ronaldo, agennya dan Madura United selaku pemilik sang winger saat ini.

"Dari waktu pulang dari Turki komunikasi lancar dengan salah satu tim itu (Antalyaspor). Mereka komunikasi sama Madura, lalu sama saya agennya," jelas Julius Kwateh.

"Kemarin kami sudah setuju (bisa dilepas), tapi aturan FIFA dia harus 18 tahun baru bisa transfer," imbuhnya.

Sementara itu, Ronaldo Kwateh mengatakan belum terlalu memikirkan soal rumor transfer. Pemain berambut gimbal itu menyerahkan ke agennya dan fokus ke Timnas U-19 yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023. 

"Ya kalau itu (ketertarikan klub Turki) memang (benar). Tapi saya mau fokus bermain dulu. Itu sudah diurus, semoga bisa berjalan dengan lancar," kata Ronaldo sebelum berangkat TC ke Korea Selatan bersama Timnas U-19.

Bagi Ronaldo, bermain di luar negeri adalah impian terbesar. Karenanya, dia harus membuktikan kemampuannya terlebih dahulu, termasuk bermain apik bersama Timnas Indonesia U-19.