Bola Internasional

Jadwal Babak 8 Besar UEFA Conference League Malam Ini: Pertaruhan Reputasi The Special One

Kamis, 7 April 2022 09:38 WIB
Penulis: Aji Prakoso | Editor: Isman Fadil
© UEFA
Berikut jadwal leg pertama babak 8 besar UEFA Conference League, di mana laga AS Roma vs Bodo Glimt akan menjadi pertaruhan reputasi bagi Jose Mourinho. Copyright: © UEFA
Berikut jadwal leg pertama babak 8 besar UEFA Conference League, di mana laga AS Roma vs Bodo Glimt akan menjadi pertaruhan reputasi bagi Jose Mourinho.

INDOSPORT.COM - Berikut jadwal leg pertama babak 8 besar UEFA Conference League, di mana laga AS Roma vs Bodo Glimt akan menjadi pertaruhan reputasi bagi Jose Mourinho.

Terdapat empat pertandingan seru yang akan berlangsung di leg pertama babak 8 besar UEFA Conference League 2021-2022, yang berlangsung pada Kamis (07/04/22) dan Jumat (08/04/22).

Salah satu laga yang paling menyita perhatian pada leg pertama babak 8 besar UEFA Conference League (UECL), adalah laga yang mempertemukan Bodo/Glimt vs AS Roma dinihari nanti. 

Bagaimana tidak, di babak penyisihan grup UECL sebelumnya, anak asuh Jose Mourinho secara mengejutkan  kalah telak 6-1 dari klub Norwegia tersebut. Laga dinihari nanti, seolah membuka luka yang belum sembuh bagi Tim Serigala Ibu Kota.

Pada pertemuan edisi kali ini Jose Mourinho tentu ingin membalas kekalahan memalukan yang diderita timnya, sekaligus memulihkan reputasinya sebagai salah satu pelatih papan atas dunia.

Di sisi lain, setelah kemenangan telak atas Giallorossi di Stadion Aspmyra, Oktober lalu, kubu tuan rumah diprediksi tak ingin kecolongan berupaya untuk mengulangi kesuksesan mereka sebelumnya.

Di bawah asuhan Mourinho, AS Roma telah mengalami fase penampilan yang naik turun di musim ini. Dalam 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi, Giallorossi hanya mengantongi 3 kemenangan, dan 2 kali hasil imbang.

Namun, Roma memiliki senjata baru dalam diri Tammy Abraham. Mantan striker Chelsea itu tengah dalam performa terbaiknya sejauh ini pada musim perdananya di Italia.

Total, Abraham telah mengemas 23 gol dari 43 pertandingan di semua kompetisi, di mana 8 gol di antaranya ia cetak dalam 7 penampilannya bersama Roma di kompetisi UECL.

Situasi yang berbeda sedang dihadapi oleh Bodo/Glimt. Pasalnya, klub papan atas Norwegia itu telah ditinggal oleh mesin gol andalan mereka, Erik Botheim yang hijrah ke Liga Russia Januari lalu.

Seperti yang diketahui pada pertemuan sebelumnya, Botheim telah menjadi momok yang menakutkan bagi Roma, di mana ia mencetak 2 gol dan 3 asis saat Bodo membantai Giallorossi 6-1.

Menarik untuk dilihat, apakah Jose Mourinho mampu membalas kekalahan memalukan yang timnya dapat pada laga sebelumnya, atau justru malah Bodo/Glimt yang kembali mempermalukan AS Roma di kandang mereka.

Leg pertama babak 8 besar UECL akan dibuka malam hari nanti dengan pertandingan sengit antara 2 tim kuda hitam, Feyenoord vs Slavia Praha pada pukul 23:45 WIB.

Selain itu leg pertama 8 besar UECL juga akan menyajikan partai yang tak kalah menarik lainnya di mana Marseilles akan menjamu PAOK, sementara Leicester City akan menghadapi raksasa Eredivisie Belanda, PSV.