Bursa Transfer

Boom! Ditinggal Fernandinho, Manchester City Bidik Jantung Permainan Real Madrid

Minggu, 17 April 2022 14:28 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
© Masashi Hara/Getty Images
Transfer kejutan datang dari Manchester City di mana klub berjuluk The Citizens tersebut kepergok ingin memboyong bintang Real Madrid Toni Kroos. Copyright: © Masashi Hara/Getty Images
Transfer kejutan datang dari Manchester City di mana klub berjuluk The Citizens tersebut kepergok ingin memboyong bintang Real Madrid Toni Kroos.

INDOSPORT.COM - Transfer kejutan datang dari Manchester City. Klub berjuluk The Citizens tersebut kepergok ingin memboyong bintang Real Madrid Toni Kroos dalam bursa transfer musim panas nanti.

Usut punya usut, keputusan The Citizens ingin memboyong Kroos sejurus dengan hengkangnya Fernandinho dari Etihad Stadium.

Ya, gelandang berusia 36 tahun tersebut memang bakal pisah jalan dengan Manchester City. Kabar tersebut dikonfirmasi langsung oleh Fernandinho.

"Ya, saya ingin bermain. Saya ingin bermain secara rutin. Tapi saya akan kembali ke Brasil," ujarnya dalam konfersi pers belum lama ini.

Selain faktor minimnya jam terbang, alasan Fernandinho meninggalkan Manchester City lantaran alasan keluarga.

“Saya memutuskan untuk kembali ke keluarga saya di mana mereka merupakan hal yang paling penting untuk saya," lanjut Fernandinho.

The Citizens pun tak tinggal diam dengan keputusan Fernandinho. Muncul rumor jika Pep Guardiola sudah mengantongi nama yang cocok untuk menggantikan eks Shakhtar Donetsk tersebut.

Adalah Toni Kroos yang ditunjuk Pep untuk menggantikan Fernandinho. Kabar tersebut diklaim oleh media terkemuka Spanyol, Fichajes.

“Pep Guardiola adalah salah satu pelatih yang paling memengaruhi karier Toni Kroos,” tulis Fichajes.

“Pemain asal Jerman itu mendekati akhir waktunya di Real Madrid, dia bisa bertemu dengan Pep lagi,” tambahnya.