Liga Inggris

Serius Cari Pemain Baru, Man United Kirim Pemandu Bakat buat Amati Sayap Incaran AC Milan

Selasa, 19 April 2022 04:55 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain RB Leipzig, Christopher Nkunku usai berhasil mencetak gol ke gawang Atalanta. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain RB Leipzig, Christopher Nkunku usai berhasil mencetak gol ke gawang Atalanta. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
RB Leipzig Tak Ingin Kehilangan Christopher Nkunku

Sebelumnya, media Jerman menyebut bahwa RB Leipzig tak ingin kehilangan Christopher Nkunku dan menyebut bahwa pemain satu ini akan menjadi bagian tim pada musim 2022/2023 mendatang.

Hal ini diungkap secara resmi oleh CEO klub, Oliver Mintzaff yang menyebut bahwa Nkunku akan bermain untuk tim pada musim depan.

Laporan lain menyebut bahwa Leipzig malah tak akan menahan Nkunku dengan memberikan harga yang dapat ditebus jika Manchester United atau peminat lain memang berminat.

Christopher Nkunku kemudian masuk dalam radar tim rekrutmen pemain AC Milan selepas tampil menawan bersama RB Leipzig di musim 2021/2022 ini.

Dana besar yang akan turun dari investor timur tengah membuat AC Milan percaya diri menyambut bursa transfer musim panas 2022 mendatang.

Salah satu target baru yang akan diburu ialah penyerang sayap klub Bundesliga Jerman, Christopher Nkunku.

Seperti dilansir dari La Gazzetta dello Sport, nama pemain sayap asal Prancis ini masuk dalam daftar belanja AC Milan selepas masuknya investor asal Bahrain, Investcom.

Sejak bergabung ke RB Leipzig dari Paris Saint-Germain pada 2019 silam, Nkunku menjelma menjadi salah satu pemain yang diperhitungkan di Eropa.

Namun demikian, AC Milan tentu tak sendiri dalam mengejar jasa Christopher Nkunku pada bursa transfer musim panas 2022 nanti.

Ada beberapa klub yang dikabarkan mengincar pemain yang satu ini, seperti Manchester United, Liverpool, Bayern Munchen, dan Paris Saint-Germain.