In-depth

Sir Jim Ratcliffe, Pria Terkaya Inggris yang Kirim Tawaran Rp77 Triliun untuk Akuisisi Chelsea

Sabtu, 30 April 2022 12:02 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Getty Images
Sir Jim Ratcliffe. Copyright: © Getty Images
Sir Jim Ratcliffe.
Profil Sir Jim Ratcliffe

Sir Jim Ratcliffe atau Sir James Arthur Ratcliffe merupakan pria terkaya di Inggris yang lahir pada 18 Oktober 1952 di Failsworth, Lancashire.

Ia lahir dari keluarga biasa, di mana sang ayah merupakan adalah pengrajin dan ibu yang merupakan seorang akuntan untuk sebuah perusahaan.

Meski begitu, kehidupan akademi Sir Jim Ratcliffe muda berjalan baik. Ia diketahui pernah menempuh bangku pendidikan di Beverly Grammar School hingga usai 18 tahun.

Layaknya para pemuda lainnya, Sir Jim Ratcliffe menjalani pekerjaan pertamanya di Esso, sebuah perusahaan minyak terbesar.

Namun ia kemudian memilih keluar untuk memperdalam skillnya dengan belajar manajemen akuntansi di London Business School sejak 1978 hingga 1980.

Pada 1989, Sir Jim Ratcliffe bergabung dengan grup ekuitas swasta bernama Advent International yang bertempat di Amerika Serikat.

Dalam pekerjaan tersebut, Sir Jim Ratcliffe mulai terjun ke dunia bisnis, di mana ia menjadi salah satu pendiri Inspec, yang merupakan perusahaan gas Inggris yang berlokasi di Belgia.

Pada 1998, Sir Jim Ratcliffe kemudian mendirikan Ineos, perusahaan yang kini menjadi perusahaan kimia terbesar di Inggris.

Berkat usahanya itu, Sir Jim Ratcliffe pun dinobatkan sebagai pria terkaya di Inggris pada 2018 dengan kekayakaan 21 miliar poundsterling atau Rp383 triliun.

Sedangkan di catatan terbarunya, Sir Jim Ratcliffe punya kekayaan bersih 12,8 miliar poundsterling atau Rp233 triliun di tahun 2022.

Lalu, bagaimana dengan sepak terjang Sir Jim Ratcliffe di dunia olahraga?