Liga Inggris

Insecure, Pep Guardiola: Semua Orang Lebih Pilih Liverpool Juara Ketimbang City di Liga Inggris

Senin, 9 Mei 2022 15:55 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Reuters/Jason Cairnduff
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengeluarkan komentar pedas soal persaingannya dengan Liverpool berebut gelar juara Liga Inggris. (Foto: Reuters/Jason Cairnduff) Copyright: © Reuters/Jason Cairnduff
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengeluarkan komentar pedas soal persaingannya dengan Liverpool berebut gelar juara Liga Inggris. (Foto: Reuters/Jason Cairnduff)

INDOSPORT.COM – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengeluarkan komentar pedas soal persaingannya dengan Liverpool berebut gelar juara Liga Inggris.

Pep Guardiola setidaknya saat ini masih bisa bernafas lega, usai Manchester City meraih kemenangan kontra Newcastle United di laga lanjutan pekan ke-36 Liga Inggris 2021/22 pada, Minggu (08/05/22).

Manchester City berhasil mengantongi tiga poin penuh setelah berhasil menghajar Newcastle dengan lima gol tanpa balas.

The Citizen mampu mencetak lima gol tersebut lewat dua gol Raheem Sterling dan satu gol yang masing-masing dicetak oleh Aymeric Laporte, Rodri, dan Phil Foden.

Berkat kemenangan ini, Manchester City pun menjauhi Liverpool yang beberapa jam sebelumnya harus terpeleset usai bermain imbang 1-1 dengan Tottenham Hotspur.

Atas hasil berbeda yang diraih dua penantang gelar juara itu, Manchester City kini unggul tiga poin atas Liverpool dengan tiga pertandingan tersisa.

Tak hanya unggul dari poin saja, tim besutan Pep Guardiola ini juga unggul torehan gol dan juga selisih gol atas rivalnya dalam empat musim terakhir itu.

Usai laga melawan Newcastle United, Pep Guardiola nampak tak bisa menahan keluh kesahnya yang melihat banyak pihak tak ingin melihat Manchester City keluar sebagai juara Liga Inggris.

Malahan, banyak pihak yang menginginkan Liverpool keluar sebagai juara Liga Inggris dan mencetak sejarah dengan meraih Quadruple.

Hal ini pun membuat Pep Guardiola mengeluarkan komentar pedas yang menyindir banyak pihak karena mendiskreditkan Manchester City dan menjagokan Liverpool dalam perburuan gelar Liga Inggris.