Liga Europa

Jadwal dan Link Live Streaming Final Liga Europa 2021/2022: Frankfurt vs Rangers di Vidio

Rabu, 18 Mei 2022 15:36 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© yohannzveig.com
Laga final Liga Europa 2021/22 antara Eintracht Frankfurt vs Rangers FC akan berlangsung Kamis(19/05/22). Berikut jadwal dan link live streaming di Vidio. Copyright: © yohannzveig.com
Laga final Liga Europa 2021/22 antara Eintracht Frankfurt vs Rangers FC akan berlangsung Kamis(19/05/22). Berikut jadwal dan link live streaming di Vidio.

INDOSPORT.COM – Laga final Liga Europa 2021/22 antara Eintracht Frankfurt vs Rangers FC akan berlangsung Kamis(19/05/22). Berikut jadwal dan link live streaming di Vidio.

Gelaran Liga Eropa atau UEFA Europa League  musim 2021/2022 kini akan memasuki babak final yang akan digelar pada tengah pekan ini, tepatnya pada Kamis, 19 Mei 2022 esok.

Laga final nanti akan mempertemukan dua tim terbaik di kompetisi kasta kedua antarklub Eropa musim ini, yakni satu wakil Bundesliga, Eintracht Frankfurt melawan wakil kesebelasan asal Glasgow, Rangers FC di Ramon Sanchez Pizjuan.

Pada babak semifinal sendiri, Eintracht Frankfurt berhasil menaklukan wakil Premier League, West Ham United, dengan hasil agregat 3-1.

Tak hanya itu, Frankfurt juga berhasil mengalahkan Barcelona pada babak perempat final dengan agregat 4-3.

Di sisi lain, Rangers juga tampil gemilang dalam perjalanannya menuju ke babak final Liga Eropa. Di perempat final, Rangers berhasil menaklukan Atalanta dengan agregat 3-1.

Sementara di dua leg semifinal, Rangers juga tampil apik kala menyingkirkan RB Leipzig dengan hasil akhir 3-2. Nantinya, diketahui Eintracht Frankfurt akan berlaga melawan Rangers untuk pertama kalinya dalam kompetisi apa pun.

Sementara itu, meninjau performa keduanya dalam lima laga terakhir yang dilakoni masing-masing, squad asuhan Oliver Glasner tercatat memenangkan dua laga. Tiga sisa laga lainnya berakhir dengan dua kali imbang dan satu kali kalah.

Di sisi lain, Rangers terhitung memiliki performa yang sedikit lebih baik. Mereka belum mengalami kekalahan dalam lima laga terakhir, bahkan hanya satu kali kalah dalam 10 laga terakhir yang dilakoni.