Bola Internasional

IFAB Segera Resmikan Aturan 5 Pergantian Pemain, Siapa Paling Diuntungkan?

Senin, 13 Juni 2022 17:35 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Craig Brough
Sadio Mane merayakan golnya di laga Liga Inggris Aston Villa vs Liverpool (REUTERS/Craig Brough ) Copyright: © REUTERS/Craig Brough
Sadio Mane merayakan golnya di laga Liga Inggris Aston Villa vs Liverpool (REUTERS/Craig Brough )

INDOSPORT.COM - Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB) akan segera memberlakukan lima pergantian pemain untuk seluruh kompetisi pada hari Senin, 13 Juni 2022. 

Kabarnya undang-undang ini diresmikan di Doha, kota yang menjadi salah satu panggung Piala Dunia 2022
Qatar. IFAB bertugas untuk meresmikan peraturan sepak bola. Peraturan ini nantinya akan berlaku di seluruh penjuru dunia.

Peraturan pergantian pemain sebanyak lima kali ini sebenarnya sudah diterapkan sejak Mei 2020 silam. Sebelumnya, seluruh kompetisi di dunia masih menerapkan pergantian pemain maksimal sebanyak tiga kali.

Keadaan berubah setelah pandemi Covid-19 merebak sehingga IFAB mulai memberlakukan sistem pergantian pemain sebanyak lima kali.

Liga Inggris adalah satu-satunya kompetisi top Eropa yang dahulu tidak menerapkan sistem pergantian pemain sebanyak lima kali di musim 2020-2021. Kompetisi tersebut tetap menerapkan sistem pergantian pemain sebanyak tiga kali.

Sejumlah klub merasa bahwa penerapan pergantian pemain sebanyak tiga kali ini menguntungkan klub dengan kedalaman skuad yang lebih ciamik secara tak adil karena hal tersebut juga tidak diterapkan di musim 2021-2022. 

Meskipun demikian, Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional merekomendasikan pergantian lima pemain diberlakukan secara permanen pada bulan Oktober 2021.

Pada akhirnya klub Liga Inggris setuju untuk mengimplementasikan pergantian lima pemain untuk musim 2022-2023 pada Maret 2022.

“Klub hanya dapat mengganti pemain tiga kali selama pertandingan dan hal ini tidak termasuk pergantian apa pun di babak pertama, sementara itu kemungkinan perubahan yang keenam dapat dilakukan bila pertandingan berlanjut hingga perpanjangan waktu,” demikian pernyataan IFAB. 

Premier League juga sudah mengonfirmasi bursa transfer musim panas dibuka pada Jumat, 10 Juni 2022. Bursa transfer akan ditutup pada Kamis, 1 September 2022 pukul 11 malam waktu setempat.