Bursa Transfer

Rivalitas Berlanjut ke Bursa Transfer, Arsenal Bisa Kena Tikung Tottenham

Sabtu, 18 Juni 2022 21:45 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/David Klein
Kesengitan antara Tottenham vs Arsenal. Copyright: © REUTERS/David Klein
Kesengitan antara Tottenham vs Arsenal.
Permasalahan Arsenal

Masalah yang diderita Arsenal adalah mereka tidak bermain di UCL. Oleh sebab itu, jika Arsenal harus berkompetisi dengan para klub yang masuk zona UCL, kemungkinan besar skuat asuhan Mikel Arteta ini akan kalah saing.

Bersama Lisandro, Tottenham sangat tertarik dan percaya diri mampu menggusur Arsenal dalam persaingan menggaet Lisandro Martinez.

Namun, Arsenal tetap layak diperhitungkan. Mereka baru saja mendatangkan Fabio Vieira untuk menambah amunisi musim depan.

Martinez juga tampak seperti pemain yang sudah jadi sehingga siapa pun klub yang berhasil mendapatkan jasanya, entah itu Arsenal, Tottenham, Newcastle United, maupun Chelsea, mereka sudah jelas mendapatkan talenta top.

Pria Argentina berumur 24 tahun ini merupakan seorang pemain Versatile yang bisa menempati setiap posisi di lini pertahanan, baik itu bek tengah maupun gelandang bertahan.

Selama berseragam Ajax Amsterdam, pemain kelahiran Gualeguay, Argentina, ini bermain sebanyak 118 kali di berbagai ajang dengan mencetak 6 gol dan 6 assist.