Bursa Transfer

Waktu Belanja Belum Berakhir, Tottenham Hotspur Masih Kejar Bintang Liga Italia

Jumat, 22 Juli 2022 03:17 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Florion Goga
Proses gol Nicolo Zaniolo yang membuat AS Roma unggul atas Feyenoord (26/05/22). (Foto: REUTERS/Florion Goga) Copyright: © REUTERS/Florion Goga
Proses gol Nicolo Zaniolo yang membuat AS Roma unggul atas Feyenoord (26/05/22). (Foto: REUTERS/Florion Goga)
Conte Inginkan Gelandang AS Roma

Dilansir dari Caught Offside, Tottenham Hotspur telah mendapatkan dorongan untuk mengejar tanda tangan gelandang serang AS Roma, Nicolo Zaniolo.

Gelandang asal Italia itu akhirnya kembali mencetak delapan gol dan sembilan assist di musim 2021-2022 bersama AS Roma.

Setelah sebelumnya ia menghabiskan satu musim penuh dengan perawatan karena cedera lutut yang cukup parah.

Kembalinya Nicolo Zaniolo juga turut menarik minat dari beberapa klub seperti, Juventus dan Tottenham.

Tapi, menurut laporan dari 90min, saat ini Tottenham adalah tim terakhir yang memiliki peluang besar untuk mendapatkan gelandang serang tersebut.

Usut punya usut ternyata Juventus telah gagal mencapai kesepakatan dengan AS Roma untuk transfer Zaniolo ke Bianconeri.

Secara tidak sengaja, jalan Spurs untuk mencoba membajak gelandang serang tersebut menjadi lebih terbuka.

Meski telah menunjukkan kesan yang meyakinkan atas hasil transfer pemain anyarnya, Tottenham ternyata masih berpeluang untuk mendatangkan pemain lagi.

Dorongan itu tak lepas dari kelolosan Spurs ke Liga Champion, sehingga mereka membutuhkan skuad yang lebih besar untuk melakukan rotasi.

Oleh karena itu, Antonio Conte berencana untuk terus mendatangkan pemain selagi waktu belanja mereka belum berakhir.