In-depth

Akhirnya? Liverpool Sudah Temukan Penerus Fabinho, Tinggal Comot dari Akademi

Senin, 25 Juli 2022 22:17 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© TF-Images/ Getty Images
Liverpool sudah temukan calon penerus Fabinho? Foto: TF-Images/ Getty Images. Copyright: © TF-Images/ Getty Images
Liverpool sudah temukan calon penerus Fabinho? Foto: TF-Images/ Getty Images.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, nampaknya tidak perlu pusing saat harus memikirkan calon penerus bek mereka, Fabinho.

Seperti diketahui, Liverpool termasuk klub yang memiliki banyak pemain muda berbakat yang berasal dari akademi mereka sendiri.

Sebelumnya, Liverpool sudah mengorbitkan sejumlah pemain didikannya ke tim utama dan terbutki ampuh.

Sebut saja Trent Alexander-Arnold, Curtis Jones, dan Harvey Elliott. Bukan tidak mungkin, beberapa tahun ke depan akan ada penerus-penerus lainnya yang tidak kalah hebat dari mereka.

Salah satunya Stefan Bajcetic, pemain muda asal Spanyol yang baru saja mencuri perhatian publik berkat penampilannya di laga pramusim Liverpool.

Pertama bergabung dengan Liverpool dari Celta Vigo pada Februari 2021. Bak sebuah permata, waktu itu ia adalah pemain di bawah umur asal luar negeri terakhir, yang bisa mendarat di Inggris setelah Brexit.

Sejak awal 2021, para klub Liga Inggris memang tidak bisa mendatangkan pemain berusia di bawah 18 tahun lagi dari luar negeri.

Buntutnya, Liverpool kemudian mengalihkan fokusnya membina bakat-bakat muda dari negeri sendiri, yang bisa mereka tempa dan orbitkan sebagai bintang masa depan tim.

Beruntung, Stefan Bajcetic masih bisa mendarat di Liverpool sebelum pasar transfer luar negeri tutup. Bahkan, ia juga sempat diminati oleh rival The Reds di Liga Inggris, Manchester United.

Stefan Bajcetic adalah pemain Spanyol namun memiliki darah Serbia dari ayah yang juga berprofesi sebagai pesepak bola.