Liga Indonesia

Dapat Suara Sumbang dan Diragukan karena Degradasi di Liga 1 2021, Begini Curhatan Pelatih Persita

Senin, 25 Juli 2022 14:33 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com
Alfredo Vera, pelatih Persita Jakarta. Foto: Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com Copyright: © Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com
Alfredo Vera, pelatih Persita Jakarta. Foto: Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com
Ambil Resiko

Menyoroti hal itu, Alfredo Vera menegaskan, dia memang ambil resiko ketika diminta jadi pelatih Persipura. Pelatih 49 tahun itu mau membantu klub dan pemain, berjuang hingga akhir. 

"Prestasi saya harus dilihat juga dari statistik. Degradasi bersama Persipura itu karena saya ambil resiko karena saya berani. Kalau tau degradasi, saya tak perlu pegang, tapi karena saya sayang Persipura dan mau bantu jadi saya terima tantangannya," jelas Alfredo soal hasil bersama Persipura musim lalu. 

"Progres kami (di Persipura) sangat signifikan di putaran kedua. Dan untuk sekarang, yang paling penting saya di Persita mau kasih yang terbaik," tegasnya.

"Suporter hanya perlu dukung tim ini, saya tidak bukan siapa-siapa," imbuhnya. 

Alfredo Vera berterima kasih kepada suporter yang percaya kepadanya, terutama manajemen yang selalu support tim. Dia berharap semua pihak fokus untuk mendukung tim Pendekar Cisadane. 

Sementara itu, Presiden Persita, Rully Ahmed Zulfikar mengatakan berani tunjuk Alfredo Vera karena dinilai satu visi dan misi serta punya kualitas.