Bursa Transfer

Sebastien Haller Terkena Tumor Testis, Borussia Dortmund Mulai Genit dengan Mauro Icardi

Rabu, 27 Juli 2022 15:55 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
© Catherine Steenkeste/Getty Images
Striker Inter Milan yang dipinjamkan ke Paris Saint-Germain (PSG) Mauro Icardi. Copyright: © Catherine Steenkeste/Getty Images
Striker Inter Milan yang dipinjamkan ke Paris Saint-Germain (PSG) Mauro Icardi.
Icardi ke Borussia Dortmund

Kabar Icardi mendekat ke Borussia Dortmund dibocorkan oleh RMC Sport. Menurut media yang berbasi di Prancis itu Die Borussen tertarik membawa Icardi selama 1 musim untuk menggantikan Haller.

Sayangnya, kontrak Icardi yang terikat bersama PSG hingga 2024 mendatang memperumit negosiasi. Pasalnya, Les Parisiens dikabarkan lebih ingin menjual Icardi secara permanen alih-alih meminjamkannya ke Borussia Dortmund.

Di samping itu, tagihan gaji Icardi yang kelewat mahal juga bisa menjadi batu sandungan berikutnya bagi kepindahan Icardi ke Signal Iduna Park.

Saat ini, Icardi sendiri menerima pendapatan hingga 7,5 juta euro per tahun. Jumlah tersebut dianggap membebani bagi Borussia Dortmund.

"Klub Jerman itu mencari nomor punggung 9 selama satu musim untuk menebus absennya Sébastien Haller," bunyi laporan tersebut.

"Tapi, mengingat jumlah transfer dan gaji orang Paris (7,5 juta euro per tahun), berkas ini terlalu rumit,"

"Borussia Dortmund sedang mencermati pasar transfer, tetapi mereka mencari pemain yang lebih murah yang hanya bisa datang untuk satu musim,"

Ditambahkan oleh laporan yang sama selain Borussia Dortmund, Icardi juga diminati oleh klub pendatang baru di Liga Italia, Monza.

"Monza yang dipromosikan ke Serie A, bagaimanapun, masih sangat tertarik pada pemain untuk jendela transfer musim panas ini,"

"Klub Silvio Berlusconi seharusnya sudah berdiskusi dengan Wanda Nara, rekan dan agen striker PSG, pada awal musim panas,"