Bursa Transfer

Bursa Transfer: Cucurella Kemahalan, Man City Akan Gaet Bekas Permata Barcelona Lainnya

Jumat, 29 Juli 2022 05:20 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Jeff Hanisch-USA TODAY Sports via REUTERS
Manchester City. Foto: Jeff Hanisch-USA TODAY Sports via REUTERS. Copyright: © Jeff Hanisch-USA TODAY Sports via REUTERS
Manchester City. Foto: Jeff Hanisch-USA TODAY Sports via REUTERS.
Cucurella Lebih Aman, tapi..

Manchester City memang butuh pemain sayap baru di sisi kiri pertahanan mereka untuk memberikan persaingan pada Joao Cancelo.

Opsi cadangan mereka, Oleksandr Zinchenko, baru saja meresmikan kepindahannya ke Arsenal dan meninggalkan lubang besar dalam skuat asuhan Pep Guardiola.

Marc Cucurella tidak diragukan lagi adalah target premium dengan sudah terbuktinya ia dapat tampil apik di Liga Inggris walau hanya berbaju tim papan bawah macam Brighton.

Memboyongnya ke Etihad Stadium akan meminimalisir kemungkinan gagal beradaptasi yang bisa terjadi pada pemain yang belum pernah menjajal Liga Inggris sebelumnya.

Namun bagaimanapun juga 50 juta Euro untuk eks Getafe tersebut masih terlalu mahal apalagi jika untuk jadi cadangan meski City biasanya juga royal dalam belanja di bursa transfer.

Maka dari itu Alejandro Grimaldo dilihat sebagai solusi yang lebih masuk akal. Menurut info dari MARCA, Benfica sudi melepasnya hanya di angka 20 juta Euro.

Sebelumnya Grimaldo sempat masuk dalam radar Arsenal namun kemudian The Gunners lebih memilih membajak City dan mendatangkan Zinchenko.

Setelah lebih dari lima tahun di Liga Portugal, mungkin sudah saatnya bagi Alejandro Grimaldo untuk menjajal tantangan Liga Inggris dengan menerima pinangan Manchester City.