Liga Indonesia

Hujan Lebat dan Angin Kencang, Dejan Antonic Kaget Lihat Bench Barito Putera Terbang

Selasa, 2 Agustus 2022 16:40 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Media Officer Barito Putera
Hujan lebat disertai angin kencang membuat pelatih Dejan Antonic kaget, saat melihat bench Barito Putera sampai terbang dan bergelimpangan. Copyright: © Media Officer Barito Putera
Hujan lebat disertai angin kencang membuat pelatih Dejan Antonic kaget, saat melihat bench Barito Putera sampai terbang dan bergelimpangan.

INDOSPORT.COM - Hujan lebat disertai angin kencang membuat pelatih Dejan Antonic kaget, saat melihat bench Barito Putera sampai terbang dan bergelimpangan.

Barito Putera tengah dalam persiapan menghadapi PSIS Semarang di laga pekan ketiga Liga 1 2022, Sabtu (06/08/22). Mereka mulai berlatih di Stadion Demang Lehman.

Namun, alangkah terkejutnya pelatih Dejan Antonic ketika melihat situasi yang terjadi di dalam lapangan. Kursi bench Barito yang baru saja diganti, jatuh bergelimpangan.

Kemudian, lapangan Stadion Demang Lehman juga tergenang air, nyaris seperti banjir. Pasalnya, saat itu, sejumlah wilayah di Kalimantan memang dilanda hujan lebat.

Dejan Antonic pun mengabadikan potret Stadion Demang Lehman yang berantakan, lalu diunggah di laman Instagram-nya.

"Waduh banjir. Waduh Wasaka! Banjir, hujan deras di stadion hari ini," kata Dejan dalam sesi live di Instagram, Selasa (02/08/22) sore.

Dejan Antonic mengaku sejatinya hari ini Barito Putera akan menggelar laga uji coba sebelum bertolak ke Semarang, tetapi laga tidak bisa dilakukan karena hujan lebat.

"Hari ini kita mau uji coba, tapi kalau kondisi lapangan seperti ini sepertinya berat sekali, karena banyak (titik) banjir," ungkap Dejan.