Liga Indonesia

Shin Tae-yong Kembali ke Indonesia Pertengahan Agustus, Langsung Ke Belanda

Kamis, 4 Agustus 2022 10:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong.

INDOSPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyebut pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan segera kembali. Masa cutinya sudah berakhir.

Shin Tae-yong diketahui pulang kampung ke negaranya, Korea Selatan, begitu mendapatkan cuti dari PSSI. Dia berada di sana hampir sebulan lamanya.

Kini, PSSI mengatakan Shin Tae-yong akan segera kembali ke Tanah Air. Sebab, dia sudah ditunggu sejumlah agenda padat timnas Indonesia.

"Shin Tae-yong akan datang pada pertengahan bulan ini, jadi nanti dia bisa langsung menjalankan program yang sudah ada," ungkap Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Kami sudah punya program latihan timnas Indonesia U-19 dalam rangka persiapan Piala Dunia U-20 2023," cetus Iwan Bule, sapaan akrabnya.

Iriawan menambahkan, Shin Tae-yong sudah ditunggu agenda padat bersama timnas Indonesia. Bahkan, ada kemungkinan pelatih berusia 52 tahun ini langsung menggelar pemusatan latihan di Eropa.

PSSI sendiri sudah menyiapkan beberapa opsi negara tujuan untuk timnas Indonesia U-19. Namun, mereka lebih condong menggelar pemusatan latihan di Belanda.

"Nanti mereka juga akan latihan di luar, ada beberapa negara yang jadi pertimbangan. Ada Spanyol, Turki, dan Belanda," jelas Mochamad Iriawan.

"Nanti, di luar negeri kami harus melakoni laga uji coba menghadapi lawan-lawan kuat," jelas pria berpangkat jenderal bintang 2 di Polri ini.