Liga Indonesia

Prediksi Liga 1: Persebaya vs Madura United, Derby Jatim Penguji Konsistensi

Jumat, 12 Agustus 2022 11:35 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© MO Madura United
Selebrasi gol Lulinha dan Vizcarra saat Madura United mengalahkan Persib Bandung. Copyright: © MO Madura United
Selebrasi gol Lulinha dan Vizcarra saat Madura United mengalahkan Persib Bandung.
Player to Watch

Sho Yamamoto (Persebaya Surabaya)

Lini serang Persebaya mulai hidup melalui keberadaan pemain kelahiran Tokyo, Jepang ini. Yamamoto punya spesialisasi permainan yang sama baiknya sat diperankan sebagai attacker midfield maupun winger.

Kontribusinya sudah nyata melalui sumbangan 1 gol dalam kemenangan Persebaya 2-0 atas Persita. Sehingga, bisa dimaklumi jika sektor pertahanan Madura United menerapkan kawalan ketat terhadapnya.

Lulinha (Madura United)

Madura United juga punya kartu as dalam diri Luiz Marcelo Ruiz dalam setiap skema serangan mereka. Pemain yang akrab disapa Lulinha ini bahkan sudah berkontribusi besar selama tiga laga Liga 1.

Winger kelahiran Brasil ini mencatat empat dari jumlah total gol Madura United yang mencapai 12. Dibekali skill individu menawan, bukan mustahil gawang Persebaya jadi bulan-bulanan Lulinha berikutnya.