Liga Inggris

Wiliam Saliba Tetap Dipuja Fans Arsenal Meski Cetak Gol Bunuh Diri, Arteta: Terima Kasih, Gooners!

Minggu, 14 Agustus 2022 15:54 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Isman Fadil
© Chloe Knott - Danehouse/Getty Images
Gabriel Martinelli, pemain Arsenal. Copyright: © Chloe Knott - Danehouse/Getty Images
Gabriel Martinelli, pemain Arsenal.
Pujian Setinggi Langit ke Martinelli

Bukan hanya Wiliam Saliba, wonderkid milik Arsenal, Gabriel Martinelli juga mendapatkan sorotan penuh pada pertandingan kali ini. 

Hal ini berkat penampilan apiknya yang berhasil mencetak gol ke-4 bagi Arsenal saat menjamu Leicester City di Emirates Stadium kemarin.

Sebelumnya, Gabriel Martinelli juga mencatatkan namanya sebagai pencetak gol pembuka Liga Inggris pekan perdana saat bertandang ke markas Crystal Palace.

Mikel Arteta memuji setinggi langit anak asuhnya yang didatangkan dari Ituano pada tahun 2019 lalu.

“Bocah ini (Martinelli) – cara dia berkembang sungguh luar biasa cepat. Ini adalah rasa laparnya, karakternya dan keinginanya untuk menjadi lebih baik setiap hari dan ambisi yang dia miliki untuk memainkan permainan ini,” kata Arteta.

Penampilan apik Martinelli ini juga didukung berkat pemain Arsenal lainnya yang dianggap bermain luar biasa.

Mikel Arteta berpendapat bahwa skuadnya bermain dengan penuh gairah sejak baba pertama dimulai/

“Dari menit pertama, mereka menjadi listrik. Anda merasa mereka benar-benar bersama kita, benar-benar terlibat dan itu sangat memberi energi bagi tim,” katanya.

“Anak-anak terus membicarakannya – mereka tidak sabar untuk bermain di depan penonton, dan itu membuat perbedaan yang besar”,

“Aku pikir cara para pemain bermain dalam kondisi seperti itu hari ini sangat luar biasa. Energi, semangat yang mereka berikan dan kualitas serta kecepatan yang kami mainkan, sangat sulit untuk melakukannya, tetapi begitulah cara mereka berlatih setiap hari,”.